Dinkes Sampang Prioritaskan Vaksin Covid-19 Untuk Tenaga Kesehatan

Avatar

- Jurnalis

Kamis, 7 Januari 2021 - 23:39 WIB

facebook twitter whatsapp telegram line copy

URL berhasil dicopy

facebook icon twitter icon whatsapp icon telegram icon line icon copy

URL berhasil dicopy

SAMPANG, MaduraPost – Dinas Kesehatan Kabupaten Sampang menyatakan siap untuk melaksanakan vaksinasi covid-19 di wilayah kabupaten Sampang.

Hal itu disampaikan, Plt Kepala Dinas Kesehatan (Dinkes) Sampang Agus Mulyadi, bahwa pihaknya sudah melakukan beberapa upaya persiapan dalam rangka vaksinasi Covid-19 di Kabupaten Sampang.

“Kami sudah minta jadwal. Bahkan teman-teman dari Puskesmas juga sudah mengagendakan melalui microplaning, sehingga kami rekap dan dipetakkan serta diajukan ke provinsi,” katanya, Kamis (7/01/2021).

ADVERTISEMENT

ads

SCROLL TO RESUME CONTENT

Baca Juga :  Baru Pertama Kali, Bupati Sampang Disuntik Vaksin Covid-19

Pihaknya menjelaskan, perkiraan pendistribusian vaksin Covid-19 akan dimulai sejak memasuki minggu ketiga di bulan Januari 2021.

Ada beberapa prioritas utama dalam rangka vaksinasi Covid-19 di Sampang, yakni khusus tenaga Kesehatan, karena ini merupakan pihaknya yang paling sering melakukan kontak langsung dengan orang banyak termasuk pasien Covid-19.

“Untuk vaksin tahap awal prioritas utama untuk nakes dalam tiga bulan kedepan dan akan dilakukan secara bertahap,” jelasnya.

Baca Juga :  Puskesmas Giligenting Gencarkan Pemeriksaan Kesehatan Remaja Secara Berkala

Agus menambahkan, Selain tenaga kesehatan, petugas pelayanan publik seperti TNI/Polri, aparat hukum dan petugas pelayanan publik lainnya menjadi sasaran utama vaksin tahap kedua yaitu pada 6 bulan berikutnya.

“Di Sampang sendiri untuk jatah vaksin sebanyak 2.500 vaksin. Kemudian kita juga mengusulkan TNI/Polri sebanyak 1.700 vaksin,” tambahnya.

“Masyarakat diharapkan tidak khawatir dengan adanya vaksinasi Covid-19. Sementara pihak Pemerintah Kabupaten Sampang melalui Dinas Kesehatan Sampang terus berupaya yang terbaik untuk masyarakat khususnya di Kabupaten Sampang,” tandasnya. (Mp/man/kk)

Baca Juga :  1 Tenaga Kesehatan di Sumenep Terpapar Virus Corona

Follow WhatsApp Channel madurapost.net untuk update berita terbaru setiap hari Follow

Berita Terkait

Puskesmas Giligenting Gencarkan Pemeriksaan Kesehatan Remaja Secara Berkala
Perkuat Layanan Kesehatan, Puskesmas Guluk-Guluk Tambah Tenaga Medis di Tiga Desa
RSUDMA Sumenep Gandeng TNI Perkuat Pengawasan KTR
Tingkatkan Pelayanan Publik, RSUD dr. Mohammad Zyn Sampang Gelar FKP
RSUD dr Mohammad Zyn Sampang Raih Indonesia Golden Best Awards 2025
Pentingnya Hipnoterapi: IHC Kukuhkan 51 Tokoh Sebagai Instruktur Hipnosis
Direktur Respons Kerusakan Alkes TCM RSUD Pamekasan dengan Solusi Sementara
Minta Bantuan Puskesmas, Layanan Diagnosa TBC RSUD Pamekasan Terganggu

Berita Terkait

Senin, 21 April 2025 - 14:35 WIB

Puskesmas Giligenting Gencarkan Pemeriksaan Kesehatan Remaja Secara Berkala

Sabtu, 19 April 2025 - 17:25 WIB

Perkuat Layanan Kesehatan, Puskesmas Guluk-Guluk Tambah Tenaga Medis di Tiga Desa

Sabtu, 12 April 2025 - 10:10 WIB

RSUDMA Sumenep Gandeng TNI Perkuat Pengawasan KTR

Jumat, 21 Maret 2025 - 18:49 WIB

Tingkatkan Pelayanan Publik, RSUD dr. Mohammad Zyn Sampang Gelar FKP

Jumat, 21 Maret 2025 - 18:40 WIB

RSUD dr Mohammad Zyn Sampang Raih Indonesia Golden Best Awards 2025

Berita Terbaru