SCROLL UNTUK MELANJUTKAN MEMBACA
Sosial

Forkopimcam Omben dan Forsa Hebat Sambangi Rumah Sadiman Penderita Daging Busuk

Avatar
×

Forkopimcam Omben dan Forsa Hebat Sambangi Rumah Sadiman Penderita Daging Busuk

Sebarkan artikel ini
Sadiman, Berbaring tak berdaya dengan kondisi kaki membusuk

SAMPANG, MaduraPost – Forkopimcam Kecamatan Omben bersama Forum Sampang (Forsa) Hebat melakukan giat sosial dengan menyambangi rumah Sadiman (65) warga Dusun Murong, Desa Rong Dalem, Kecamatan Omben, kabupaten Sampang Madura Jawa Timur.

Sadiman merupakan penderita daging busuk akibat tertusuk tulang ular saat hendak melakukan aktivitas di sawahnya.

SCROLL UNTUK MELANJUTKAN MEMBACA
SCROLL UNTUK MELANJUTKAN MEMBACA

Akibat peristiwa tersebut, Sadiman selama delapan bulan terakhir harus berbaring meratapi luka dikakinya, hingga mengalami kelumpuhan dan daging dibagian kakinya hancur membusuk tinggal bagian tulangnya.

Baca Juga :  Kegiatan JJS di Dempo Timur Sukses, Peserta Beruntung Bawa Pulang Motor

Nurhasan Ketua Forsa Hebat Sampang mengatakan, bahwa penderitaan yang dialami oleh Sadiman sangat serius, sehingga harus dibawa ke rumah sakit guna untuk dilakukan amputasi.

“Ini penyakit sangat serius, maka kami bersama Forkopimcam Kecamatan Omben sepakat memberitahu kepada pihak Rumah Sakit Mohammad Zyn Sampang agar mendapatkan perawatan medis yang maksimal,” kata Nurhasan, Jumat (05/11/2021).

Sementara itu, Wifaqi Plt Camat Omben sangat berterima kasih kepada semua pihak, dari Polsek Omben, Koramil Omben, serta Forsa Hebat dan Karang taruna Omben yang sudah bekerja sama untuk kebaikan masyarakat Omben.

Baca Juga :  Disperkimhub Sumenep Anggarkan Puluhan Juta Untuk Perawatan Traffic Light

“Alhamdulillah, kami atas nama Forkopimcam Omben sangat berterima kasih kepada pihak Rumah Sakit Mohammad Zyn dan Forsa Hebat karena telah membantu masyarakat Omben,” Tutur Wifaqi.

Hal senada diungkapkan oleh Kapolsek Omben, Ipda Andrik Soejarwanto. Pihaknya sangat bangga bisa membantu masyarakat, Demi terciptanya pelayanan yang baik kepada masyarakat.

“Kami ucapkan banyak terima kasih kepada semua pihak, yang telah membantu memfasilitasi Sadiman untuk pengobatan,” Pungkas Andrik.

Baca Juga :  JCW Minta Kejari Pamekasan Tegas Dalam Mengusut Kasus Dugaan Korupsi Rumah Kompos

Sekedar diketahui, Rumah Sakit dr. Mohammad Zyn Sampang mengirim bantuan Ambulance ke lokasi untuk menjemput korban guna dilakukan perawatan medis. Sadiman (65) yang didampingi Forsa Hebat sedang dalam penanganan RSMZ Sampang.

Baca berita lainnya di Google News atau langsung ke halaman Indeks

Konten di bawah ini disajikan oleh advertnative. Redaksi Madura Post tidak terlibat dalam materi konten ini.