Daerah

Sambut Hari Jadi, BPRS Bhakti Sumekar Layani Nasabah Berbahasa Madura

Avatar
×

Sambut Hari Jadi, BPRS Bhakti Sumekar Layani Nasabah Berbahasa Madura

Sebarkan artikel ini
BANGUNAN : Kantor Pusat Cabang Sumenep, BPRS Bhakti Sumekar. (Istimewa)

SUMENEP, MaduraPost – Hari Jadi Kota/Kabupaten Sumenep, Madura, Jawa Timur, sudah di depan mata. Hari kelahiran Kabupaten ujung timur Pulau Madura itu jatuh pada tanggal 31 Oktober. Tahun ini, Bumi Sumekar sudah memasuki angka yang ke 752 tahun.

Uniknya, dalam perayaan hari besar Kota berlogo Kuda Terbang itu, salah satu BUMD milik Pemerintah Daerah yang bekerja di bidang Perbankan yakni BPRS Bhakti Sumekar memiliki cara khusus menyambut semarak Hari Jadi Kota Sumenep tersebut.

Baca Juga :  Kabag Perekonomian Setdakab Sumenep Getol Berantas Rokok Ilegal

Salah satunya yakni beberapa hari ke depan nasabah Bank tersebut akan dilayani menggunakan bahasa Madura. Direktur Operasional Bank BPRS Bhakti Sumekar, Hairil Fajar mengatakan, penggunaan bahasan Madura saat ini masih dilakukan di kantor pusat BPRS Bhakti Sumekar pusat di Sumenep.

“Pemakaian bahasa Madura ini akan dimulai sejak hari ini hingga tanggal 31 Oktober mendatang,” ungkapnya, Kamis (21/10).

Baca Juga :  Pembangunan Breakwater di Desa Nepa Banyuates Diduga Tak Sesuai RAB

Pihaknya menjelaskan, penggunaan bahasa Madura dalam rangka Hari Jadi Kota Sumenep saat ini memang masih dilakukan di kantor pusat saja. Namun, kata dia, pada tanggal 31 Oktober mendatang, semua Kantor Cabang serentak akan menggunakan bahasa Madura.

“Sebanyak 31 Kantor Cabang akan menggunakan bahasa Madura,” jelasnya.

Menurutnya, bahasa Madura adalah bahasa ibu, sehingga inisiatif Bank BPRS Bhakti Sumekar dalam rangka Hari Jadi Kota Sumenep menggunakan bahasa Madura.

Baca Juga :  Di Hari Pelantikan, Bupati Sumenep Tekankan Kades Tanggung Jawab Kesejahteraan Rakyat

Fajar menerangkan, dalam rangka hari jadi Kota Sumenep, BPRS Bhakti Sumekar Sumenep juga bagi-bagi minyak goreng kepada nasabah yang datang ke Kantor Pusat Sumenep.

“Pemberian minyak goreng yang datang ke Kantor Pusat Sumenep ini, kami lakukan secara bergiliran. Dari Kantor Cabang satu ke Kantor Cabang lainnya sebanyak 31 kantor cabang,” tandasnya.

>> Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita madurapost.net Goggle News : Klik Disini . Pastikan kamu sudah install aplikasi Google News ya.