SCROLL UNTUK MELANJUTKAN MEMBACA
Headline

Warga Dungkek Positif Covid-19, RSI Garam Kalianget Enggan Berikan Keterangan Valid

Avatar
×

Warga Dungkek Positif Covid-19, RSI Garam Kalianget Enggan Berikan Keterangan Valid

Sebarkan artikel ini
PEMULASARAN JENASAH. Nampak terlihat petugas gunakan APD lengkap saat melakukan pemakaman jenazah terkonfirmasi Covid-19. (Istimewa)

SUMENEP, MaduraPost – Pasien terkonfirmasi positif Covid-19 di Kabupaten Sumenep, Madura, Jawa Timur, meninggal dunia, pihak rumah sakit islam (RSI) Garam Kalianget seolah hemat bicara.

Pihak rumah malahan terkesan tidak berani memberikan keterangan jelas perihal ihwal ditetapkannya warga Kecamatan Dungkek itu sebagai pasien yang terkonfirmasi positif Covid-19 hingga meninggal dunia.

SCROLL UNTUK MELANJUTKAN MEMBACA
SCROLL UNTUK MELANJUTKAN MEMBACA
Baca Juga :  Adakan Dialog Publik, Pemuda Sokobanah Sampang Undang Para Calon Legislatif

“Baik kita konfirmasi dahulu dg (dengan) teman2 Rawat Inap nggih Mas,” tulis Humas RSI Garam Kalianget, Yanti Ariyatin, saat dihubungi media ini melalui sambungan via WhatsApp-nya, Rabu (23/6).

Terpisah, salah satu warga Kecamatan Dungkek berinisial SY (27) menceritakan, proses pemulasaraan jenazah yang diduga terkonfirmasi positif COVID-19 ini dikawal ketat aparat kepolisian setempat bersama sejumlah tenaga medis dengan alat pelindung diri (APD) lengkap.

Baca Juga :  Abd Wahed Resmi Terdaftar Sebagai Cakades Batu Ampar Guluk-guluk

“Iya katanya. Barusan, saya lihat ada polisi, perawat pakai seragam putih-putih melintas di daerah sini,” terang dia.

Sementara itu, Kasubbag Humas Polres Sumenep, AKP Widiarti, membenarkan perihal kabar warga Dungkek yang dinyatakan meninggal akibat positif Covid-19.

“Iya itu memang benar. Infonya yang bersangkutan juga memang karena faktor usia juga,” jelasnya.

Baca Juga :  Hoax Janji Bupati Pamekasan “Berbaur” Untuk Masyarakat Kecamatan Pakong

“Kalau untuk info detail saya belum terima masih dari anggota Mas,” tambahnya.

Baca berita lainnya di Google News atau langsung ke halaman Indeks

Konten di bawah ini disajikan oleh advertnative. Redaksi Madura Post tidak terlibat dalam materi konten ini.