SCROLL UNTUK MELANJUTKAN MEMBACA
Peristiwa

Sebagian Rekening ASN di Sampang Diblokir

Avatar
×

Sebagian Rekening ASN di Sampang Diblokir

Sebarkan artikel ini

SAMPANG, MaduraPost – Semua Aparatur Sipil Negara (ASN) yang mempunyai pinjaman ke Bank Jatim Cabang Sampang di blokir tak ada soliasiasi, namun membuat kecewa atas kelakuan pihak Bank dan harus menunggu gaji cair lebih lama.

Pasalnya, Gaji yang biasa dicairkan pada awal bulan hingga kini belum cair. Pencairan gaji yang terlambat dikabarkan karena pemblokiran sepihak oleh Bank Jatim.

SCROLL UNTUK MELANJUTKAN MEMBACA
SCROLL UNTUK MELANJUTKAN MEMBACA

Salah satu ASN yang enggan disebutkan nama nya, bahwa dirinya mengaku tidak bisa mencairkan gajinya, karena tabungan mendadak diblokir tanpa ada pemeberitahuan pihak bank.

Baca Juga :  Bukan Alumni, Tapi Orang Ini Yang Siap Mati Demi Membela RKH. Muddatstsir

Namun, sebagian mengaku menabung di Bank Jatim dan hendak mengambil tabungan, tetapi ternyata diblokir. Konon pemblokiran itu untuk jaminan pinjaman kredit multiguna di Bank Jatim.

“Saya memang punya utang, tetapi kan dengan jaminan SK PNS. Meski seorang ASN punya tanggungan (pinjaman) pada Bank Jatim, tidak boleh rekening gajiannya diblokir seperti itu,” katanya, Kamis (1/4/2021).

Menurutnya, Bank Jatim bahwa tabungan nasabah yang punya kredit, dipakai sebagai jaminan untuk kredit multiguna. Karena itu, tabungan pribadi ASN pun juga diblokir sebagai jaminan kreditnya di bank itu.

Baca Juga :  Laka Maut Kembali terjadi di Jalan Raya Talang Siring Pamekasan

“Padahal saya kredit dengan jaminan SK PSN, dan buku tabungan saya pribadi terpisah dari kredit multiguna itu. Sekarang saya butuh dana, sementara gaji PSN tidak bisa cair. Mengapa tidak ada sosialisasi,” keluhnya.

Pihaknya, sangat menyayangkan apa yang dilakukan oleh pihak Bank Jatim itu. Menurutnya, dengan sikap secara sepihak dari pihak Bank, dapat merugikan nasabah serta melanggar peraturan Otoritas Jasa Keuangan (OJK) tentang perlindungan konsumen Bank.

Baca Juga :  Rekan Relawan Gusdurian Kecewa Dengan Pernyataan Kapolres Sumenep

Menurutnya, dirinya memang memiliki pinjaman di Bank milik Pemrov Jawa Timur itu. Namun, bank seharusnya tidak melakukan pemblokiran demi untuk pembayaran pinjaman.

“Harusnya jika ada ketentuan semacam ini, semestinya ada sosialisasi terlebih dahulu ke nasabah. Agar nasabah tidak dirugikan. Ini tidak ada konfirmasi sama sekali dari bank,” kesalnya.

Sementara itu, hingga berita ini dilansir, Bank Jatim cabang Sampang belum dapat dihubungi.

Baca berita lainya di Google News atau gabung grup WhatsApp Madura Post sekarang juga!

Konten di bawah ini disajikan oleh advertnative. Redaksi Madura Post tidak terlibat dalam materi konten ini.