Scroll untuk baca artikel
Pemerintahan

Pertama di Madura, Bansos Tahap II Dari PADes Rekkerrek Untuk Lansia dan Anak Yatim

Avatar
21
×

Pertama di Madura, Bansos Tahap II Dari PADes Rekkerrek Untuk Lansia dan Anak Yatim

Sebarkan artikel ini
Kepala Desa Rekkerrek, Fadil Azis saat memberikan bansos untuk lansia

PAMEKASAN, MaduraPost – Pemerintah Desa Rek Kerrek Kecamatan Palengaan Kabupaten Pamekasan kembali menyalurkan Bantuan Sosial yang bersumber dari Pendapatan Asli Desa (PADes) tahun 2020. Jumat (16/07/2021)

Setelah sebelumnya pada bulan April 2021 Pemerintah Desa melaunching Pendapatan Asli Desa tahun 2020 yang mencapai Rp 526.506.000, serta menyalurkan Bantuan Sosial yang bersumber dari Pendapatan Asli Desa Rekkerrek.

SCROLL UNTUK MELANJUTKAN MEMBACA
SCROLL UNTUK MELANJUTKAN MEMBACA
Baca Juga :  Wakil Rakyat Minta Pemkab Sumenep Cari Solusi Tentang Serapan Gabah Petani Padi Musim Ini

Pada realisasi Bansos Tahap II yang diselenggarakan di Balai desa, Pemerintah desa Rekkerrek memberikan santunan sebesar Rp 300.000 untuk masing masing penerima yang terdiri dari 54 anak yatim dan 133 lansia.

Kepala Desa Rek Kerrek, Fadil Aziz dalam sambutannya meminta kepada penerima bansos untuk memanfaatkan bantuan tersebut sebaik mungkin, terutama menyambut hari raya Idhul Adha.

Baca Juga :  Empat Bupati se-Madura Bakal Diskusi di Pamekasan, Presma UIM: Bahas Kelanjutan Madura Provinsi

Selain itu, Kepala desa tiga periode tersebut mengajak masyarakat untuk memperbanyak ibadah dan berdoa kepada Allah agar dijauhkan dari segala penyakit.

“kita perbanyak Berdo’a kepada Allah agar dijauhkan dari segala penyakit, terutama penyakit yang namanya virus Corona,” Kata Fadil.

Sebagaimana diketahui, PADes Desa Rekkerrek merupakan terbesar di Madura yang manfaatnya dikembalikan untuk kepentingan masyarakat. terutama anak yatim, Lansia, Guru ngaji, Pesantren dan bantuan kematian.

Baca Juga :  PPS Desa Batuputih Laok Umumkan Rekrutmen KPPS, Berikut Hasilnya