Scroll untuk baca artikel
Daerah

UNIBA Madura Resmi Jadi Sponsor Madura United, Logo Kampus Mejeng di Jersey Resmi

Avatar
99
×

UNIBA Madura Resmi Jadi Sponsor Madura United, Logo Kampus Mejeng di Jersey Resmi

Sebarkan artikel ini
SIMBOLIS. Presiden Madura United Achsanul Qosasi dan Rektor UNIBA Madura Prof. Rachmad Hidayat menandatangani MoU kerja sama sponsorship di ruang rapat kampus, Kamis (7/8/2025). (Istimewa for MaduraPost)
SIMBOLIS. Presiden Madura United Achsanul Qosasi dan Rektor UNIBA Madura Prof. Rachmad Hidayat menandatangani MoU kerja sama sponsorship di ruang rapat kampus, Kamis (7/8/2025). (Istimewa for MaduraPost)

SUMENEP, MaduraPost – Universitas Bahaudin Mudhary (UNIBA) Madura resmi menjalin kemitraan dengan klub sepak bola Madura United melalui penandatanganan nota kesepahaman (MoU) sebagai sponsor resmi.

Seremoni penandatanganan berlangsung di ruang rapat UNIBA Madura pada Kamis (7/8/2025), dengan dihadiri langsung jajaran pimpinan kampus.

SCROLL UNTUK MELANJUTKAN MEMBACA
SCROLL UNTUK MELANJUTKAN MEMBACA

Hadir pula Presiden Madura United, Achsanul Qosasi, yang mendampingi Rektor UNIBA Madura, Prof. Rachmad Hidayat.

Kesepakatan ini menjadi bagian dari strategi UNIBA Madura untuk memperkuat citra institusi dengan mendukung olahraga profesional, khususnya sepak bola.

Baca Juga :  Warga Sokobanah Rusak Citra Pamekasan Dengan Narkoba

Rektor UNIBA Madura, Prof. Rachmad Hidayat menegaskan, bahwa kemitraan ini lebih dari sekadar dukungan finansial.

“Ini bagian dari komitmen UNIBA memajukan Madura lewat pendidikan dan olahraga,” ucapnya, Kamis (7/8).

Ia juga memuji Madura United sebagai representasi semangat pantang menyerah dan profesionalisme.

“Madura United ini merupakan satu-satunya klub dari Madura yang mampu bersaing di tingkat nasional. Dari itu patut kita dukung bersama,” lanjutnya.

Baca Juga :  UNIBA Madura Tegaskan Komitmen Akademik di Tengah Berbagai Isu

Sementara itu, Presiden Madura United, Achsanul Qosasi, mengungkapkan rasa terima kasih atas kepercayaan yang diberikan UNIBA.

“Dukungan UNIBA ini sangat berarti, karena hadir dari institusi pendidikan Madura sendiri,” kata pria yang akrab disapa Pak AQ tersebut.

Pak AQ juga menekankan pentingnya sinergi antara dunia pendidikan dan olahraga untuk mencetak generasi muda yang berkompeten.

“Sepak bola tidak hanya soal fisik, tapi juga tentang strategi, disiplin, dan kerja sama. Sama seperti pendidikan,” ujarnya.

Baca Juga :  Soal Kurangnya Lembaga Pendidikan SD di Pelosok Desa, Disdik Sumenep Sebut Begini!

Melalui kesepakatan ini, logo UNIBA Madura akan terpampang di kostum resmi Madura United selama musim kompetisi berlangsung.

Selain itu, kolaborasi ini membuka peluang kerja sama dalam penelitian, pengabdian kepada masyarakat, dan pengembangan SDM.

Acara diakhiri dengan sesi foto bersama dan pertukaran cenderamata antara kedua belah pihak. Kemitraan ini diharapkan dapat memberikan kontribusi positif bagi masyarakat Madura secara keseluruhan.***