Dishub Sumenep Pantau Penerbangan Bandara Trunojoyo Bebas Covid-19

- Jurnalis

Rabu, 18 Maret 2020 - 20:50 WIB

facebook twitter whatsapp telegram line copy

URL berhasil dicopy

facebook icon twitter icon whatsapp icon telegram icon line icon copy

URL berhasil dicopy

SUMENEP, MaduraPost – Dalam rangka antisipasi penyebaran Virus Corona atau Covid-19, Dinas Perhuhubungan (Dishub) Kabupaten Sumenep, Madura, Jawa Timur, pantau Bandara Trunojoyo Kelas III, Rabu (18/3) siang.

Dalam agenda itu, turut hadir diantaranya, Dinas Kesehatan (Dinkes), Dinas Periwisata Kebudayaan Pemuda dan Olahraga (Disparbudpora), dan Badan Penanggulangan Bencana Daerah (BPBD) Sumenep.

Kepala Dishub Sumenep, Agustiono Sulasno, menyampaikan bahwa, sebelum melakukan pemantauan langsung kelapangan, pihaknya sudah melakukuan koordinasi terlebih dahulu dengan pihak terkait.

ADVERTISEMENT

SCROLL TO RESUME CONTENT

“Sekarang ini merupakan tindaklanjutnya, untuk mengetahui sejauh mana antisipasi yang dilakukan untuk mencegah penyebaran virus covid-19 ini supaya tudak menyebar luas ke kota keris ini,” tuturnya pada awak media, di Bandara Trunojoyo Sumenep.

Baca Juga :  Senam dan JJS Sambut HUT RI ke 78 Sukses Dilaksanakan, Berikut Pesan Penting Kapus PKM Pasean

Dia mengaku, sejauh ini untuk daerah yang berada di ujung timur Madura ini masih dalam kategori aman untuk Covid-19. Meskipun begitu, kewaspadaan dan kegiatan-kegiatan untuk mengantisipasi virus tersebut selalu ditingkatkan.

“Ini meruapakan bukti dari hasil koordinasi yang baik antara Organisasi Perangkat Daerah (OPD) dan steckholder yang ada di Kabupaten Sumenep,” terangnya.

Tidak hanya Bandara, sambung Agus, sapaan akrabnya ini, pada terminal juga sudah dilakukan pengantisipasian. Bahkan, sambungnya, akan dilakukan penyeterilan dengan cara menyeprotkan anti septik dan kegiatan lainya di terminal untuk memangkas penyebaran virus yang datangnya dari negeri China itu.

Baca Juga :  Keamanan Data dalam Digitalisasi Keuangan: Peluang atau Ancaman?

“Kami melakukan kerjasama dengan pihak dinkes untuk mengantisipasi penyebaran virus corona tersebut,” jelasnya.

Disoal terkait adanya pembatasan penumpang untuk jasa angkutan darat, dia menegaskan bahwa, tidak ada pembatasan, akan tetapi sejak viralnya Covid-19 pengguna jasa angkutan darat dengan sendirinya mengalami penurunan.

“Sejak isu penyebaran virus corona tersebut, penumpang menurun kira-kira 25 % samapai 30 % dari hari-hari biasanya,” ucap Agus.

Baca Juga :  DPC Gerindra Pamekasan Berkunjung ke Kampung Melon Napote Sampang

Sementara itu, Kepala Kantor UPBU Trunojoyo Kelas III Sumenep, Indra Triyantono, mengutarakan, meski penyebaran Virus Corona makin meluas, Bandara Sumenep tetap beroperasi.

“Karena sampai saat ini tidak ada perintah dari Kementrian Perhubungan (Kemenhub) untuk melakukan pemberhentian penerbangan,” paparnya.

Kendati demikian, pihak bandara sudah melakukan protokol-protokol upaya antisipasi penyebaran virus corona tersebut.

“Salah satunya kami sudah menyediakan sanitizer di berbagai tempat untuk di gunakan sebagai pembersih tangan bagi calon penumpang,” tandasnya. (mp/al/rul)

Follow WhatsApp Channel madurapost.net untuk update berita terbaru setiap hari Follow

Berita Terkait

Pemkab Sumenep Dampingi Tiga Korban Dugaan Asusila Oknum Ustadz di Kangean
Dana Miliaran Tak Jelas, Desa Lebeng Timur Bungkam
Kamarullah: Haji Harus Sesuai Aturan, Bukan Asal Berangkat
Berkah Cell Hadirkan Layanan BRIlink, Permudah Warga Marengan Daya Transaksi Keuangan
KPU Sumenep Tetapkan Hairul Anam sebagai Pengganti BEI, DPRD Segera Ajukan ke Gubernur
Pembentukan Koperasi Merah Putih Rampung di Seluruh Desa Sumenep, 210 Sudah Kantongi Legalitas
Waspada COVID-19, RKH Mudatstsir Baddruddin Panyeppen Menghimbau Masyarakat Hati Hati
Gabung Jadi Agen BRILink, Penjual Ikan Hias di Sumenep Raup Untung Ganda

Berita Terkait

Selasa, 17 Juni 2025 - 09:26 WIB

Pemkab Sumenep Dampingi Tiga Korban Dugaan Asusila Oknum Ustadz di Kangean

Selasa, 17 Juni 2025 - 09:14 WIB

Dana Miliaran Tak Jelas, Desa Lebeng Timur Bungkam

Senin, 16 Juni 2025 - 12:24 WIB

Kamarullah: Haji Harus Sesuai Aturan, Bukan Asal Berangkat

Senin, 16 Juni 2025 - 10:34 WIB

Berkah Cell Hadirkan Layanan BRIlink, Permudah Warga Marengan Daya Transaksi Keuangan

Jumat, 13 Juni 2025 - 14:00 WIB

KPU Sumenep Tetapkan Hairul Anam sebagai Pengganti BEI, DPRD Segera Ajukan ke Gubernur

Berita Terbaru

RUSAK. Potret dua ruas jalan desa di Lebeng Timur tampak rusak dan tak terurus, meski perbaikan selalu tercantum dalam program tahunan pemerintah desa. (Istimewa for MaduraPost)

Daerah

Dana Miliaran Tak Jelas, Desa Lebeng Timur Bungkam

Selasa, 17 Jun 2025 - 09:14 WIB

Potret SPBU SPBU 54.691.03 Junok Bangkalan saat mengisi bbm ke jeriken (foto: dokumentasi madurapost).

Ekonomi & Bisnis

SPBU Junok Bangkalan Diduga Abaikan Antrean, Prioritaskan Jeriken

Senin, 16 Jun 2025 - 14:12 WIB

FLAYER. Kepala Disdik Sumenep, Agus Dwi Saputra, menyampaikan informasi resmi jadwal SPMB Tahun Ajaran 2025/2026 untuk jenjang TK, SD, dan SMP, dengan prinsip objektif, transparan, akuntabel, dan tanpa diskriminasi. (Istimewa for MaduraPost)

Pendidikan

Pendaftaran Siswa Baru 2025 di Sumenep Resmi Dibuka

Senin, 16 Jun 2025 - 13:39 WIB