Scroll untuk baca artikel
DaerahHeadlinePemerintahan

Pemerintah Desa Tobai Barat Sampang Salurkan Bantuan Langsung Tunai Dana Desa

38
×

Pemerintah Desa Tobai Barat Sampang Salurkan Bantuan Langsung Tunai Dana Desa

Sebarkan artikel ini

SAMPANG, MaduraPost – Pemerintah Desa (Pemdes) Tobai Barat Kecamatan Sokobanah menyalurkan Bantuan Langsung Tunai (BLT) yang bersumber dari Dana Desa (DD) yang bertempat di Balai Desa Tobai Barat, Kamis (21/05/2020).

Bantuan tersebut diberikan langsung oleh Kepala Desa setempat H. Edi Sukamto serta didampingi oleh Forkopimcam Kecamatan Sokobanah.

SCROLL UNTUK MELANJUTKAN MEMBACA
SCROLL UNTUK MELANJUTKAN MEMBACA

Kades Edi Sukamto berharap, bantuan tersebut bisa dimanfaatkan oleh penerima sebaik mungkin mengingat banyak dari mereka kehilangan mata pencaharian yang disebabkan oleh pandemi virus corona.

Baca Juga :  Pertunangan Bocah di Sampang Wujud Nazar Orangtua TKI untuk Pererat Ikatan Keluarga

“Semoga pencairan BLT-DD ini bisa bermanfaat bagi mereka yang sangat membutuhkan,” paparnya kepada MaduraPost.

Ia menambahkan, ada 140 KK yang tercover dalam Bantuan Langsung (BLT) Dana Desa (DD) tersebut, karena ada sebagian yang sudah masuk dalam bantuan sosial lainnya.

“Sebanarnyq ada 150 yang kami ajukan, tapi karena ada 2 KK yang tumpang tindih maka kami coret,” imbuhnya.

Baca Juga :  Slamet Ariyadi DPR RI, Sukses dan Barokah Untuk 159 Kades di Pamekasan

“Untuk pencairan tahap pertama langsung cash dari bendahara desa dan pengambilan tidak bisa diwakilkan, tapi untuk bulan berikutnya Insya Allah sudah melalu ATM,” imbuhnya.

Sementara itu Camat Sokobanah, Ahmad Firdausi saat dimintai keterangan mengatakan, pihaknya sangat mengapresiasi terhadap kerja Kepala Desa Tobai Barat dan beberapa Kepala Desa se-Kecamatan Sokobanah yang sudah mencairkan BLT-DD tersebut.

Baca Juga :  Update Positif Covid-19 di Kabupaten Bangkalan Per – 21 Mei 2020

“Semoga bantuan tersebut bisa bermanfaat untuk mereka,” singkatnya.

Sementara itu Patna/B.Burung dengan wajah sumringah sangat berterima kasih kepada Kepala Desa setempat atas bantuan yang ia terima. Menurutnya bantuan tersebut sangat bermanfaat ditengah pandemi ini.

“Semoga Allah membalas kebaikan semua,” timpalnya. (Mp/ron/kk)