Scroll untuk melanjutkan membaca
Headline

Tiga Hari ke Depan Jawa Timur akan Alami Cuaca Ekstrem

Avatar
×

Tiga Hari ke Depan Jawa Timur akan Alami Cuaca Ekstrem

Sebarkan artikel ini
PAMFLET : Prakiraan cuaca ekstrem yang dirilis BMKG Jawa Timur. (Istimewa)

SUMENEP, MaduraPost – Badan Meteorologi Klimatologi dan Geofisika (BMKG) Jawa Timur imbau peringatan dini tiga harian cuaca ekstrem. Minggu, 23 Januari 2022.

Waspada hujan intensitas hujan sedang hingga lebat disertai petir dan angin kencang sesaat pada tanggal 23, 24 hingga 25 Januari mendatang.

advertisement
Scroll untuk melanjutkan membaca

Hari ini, Senin (23/1/2022) siang hingga sore cuaca ekstrem akan terjadi di wilayah Sidoarjo, Kabupaten Mojokerto, Nganjuk, Kabupaten Madiun, Kabupaten Kediri, Kabupaten Malang, Kabupaten Pasuruan, Kabupaten Probolinggo, Lumajang, Bondowoso, dan Sumenep.

Baca Juga :  Kafe Kontroversial Baru Ditutup, DPM-PTSP Sumenep Baru Mendengar Dari Masyarakat

Kemudian hari Selasa, (24/1/2022) siang hingga sore cuaca ekstrem akan terjadi di wilayah Gresik, Lamongan, Tuban, Bojonegoro, Kabupaten Madiun, Magetan, Kabupaten Kediri dan Kabupaten Pasuruan.

Dilanjutkan pada hari Rabu, (25/1/2022) siang hingga sore cuaca ekstrem akan terjadi di wilayah Lamongan, Bojonegoro dan Sumenep.

Baca berita lainnya di Google News atau langsung ke halaman Indeks

Konten di bawah ini disajikan oleh advertnative. Redaksi Madura Post tidak terlibat dalam materi konten ini.