Tidak Miliki Gudang Angkut Barang Bikin Macet Lalu Lintas, Ini Ide Bupati Sumenep

Avatar

- Jurnalis

Sabtu, 5 Juni 2021 - 12:50 WIB

facebook twitter whatsapp telegram line copy

URL berhasil dicopy

facebook icon twitter icon whatsapp icon telegram icon line icon copy

URL berhasil dicopy

KOORDINASI: Bupati Sumenep, Achmad Fauzi, saat langsungkan diskusi Kelompok Terfokus/Focus Group Discussion (FGD) Pembinaan dan Penataan Gudang Toko, di Kantor Bupati, Kamis (3/6/2021) kemarin.

KOORDINASI: Bupati Sumenep, Achmad Fauzi, saat langsungkan diskusi Kelompok Terfokus/Focus Group Discussion (FGD) Pembinaan dan Penataan Gudang Toko, di Kantor Bupati, Kamis (3/6/2021) kemarin.

SUMENEP, MaduraPost – Banyaknya kemacetan di pinggir jalan daerah perkotaan di Kabupaten Sumenep, Madura, Jawa Timur, membuat Bupati Achmad Fauzi langsungkan koordinasi bersama.

Pemerintah Kabupaten (Pemkab) Sumenep mengharapkan pemilik toko di sepanjang jalan di wilayah Kecamatan Kota, Sumenep, mempunyai gudang bongkar muat barang, demi mencegah dampak negatif terhadap arus lalu lintas (lalin) di sekitar lingkungannya.

Bupati Fauzi menyampaikan, bahwa mendapat keluhan masyarakat terhadap pemilik toko yang tidak memiliki gudang, sehingga setiap melakukan bongkar muat barang berefek negatif kepada masyarakat pengguna jalan umum, karena di sepanjang jalan toko itu sering terjadi kemacetan.

ADVERTISEMENT

ads

SCROLL TO RESUME CONTENT

Baca Juga :  OJK dan LIKE Gencarkan Edukasi Keuangan di Kabupaten Sumenep

“Kami (Pemkab Sumenep, red) mendapat aspirasi masyarakat untuk dilakukan penataan gudang toko di Kecamatan Kota, agar tidak merugikan masyarakat akibat kegiatan bongkar muat barang di pinggir jalan sering menghambat arus lalu lintas,” jelas Bupati Fauzi, Sabtu (5/6).

Pihaknya menyatakan, aktivitas bongkar muat angkutan barang sangat penting dalam menunjang perekonomian lokal, tetapi pemilik toko hendaknya dalam mengelola bisnisnya ini tidak mengganggu kenyamanan masyarakat utamanya pengguna jalan umum.

“Aktivitas kendaraan untuk menaikkan ataupun menurunkan barang memakai badan jalan umum, karena tokonya tidak memiliki fasilitas parkir memadai yang menyebabkan menggangu arus lalu lintas bagi para pengguna jalan,” jelasnya.

Baca Juga :  Ratusan BUMDes di Sumenep Diklaim Berkembang, DPMD Paparkan Desa Berpotensi

Sebab itu, kata dia, pemerintah daerah mengadakan FGD dengan pemilik toko ini untuk bersama-sama mencari solusi terbaik, agar bongkar muat barang itu tidak mendapat keluhan masyarakat.

“Saya ingin membangun Sumenep lebih maju, sehingga setiap ada masalah harus dipecahkan bersama seperti forum ini ada penyelesaian bersama antara pemerintah daerah dengan pemilik toko, untuk mengatasi masalah bongkar muat barang,” papar Bupati Fauzi.

Sementara itu, pelaksana tugas (Plt) Asisten Pemerintahan, Agus Dwi Saputro mengungkapkan, selama ini, pemilik toko di wilayah Kecamatan Kota Sumenep memang tidak mempunyai tempat bongkar muat barang, yang dampaknya kendaraan angkutannya memakai badan jalan umum untuk parkir.

Baca Juga :  FPR Audiensi Dispendukcapil Soal Pelayanan Kependudukan di Kepulauan

“FGD ini, murni ide Bupati untuk bertemu dengan pemilik toko guna mengatasi persoalan bongkar muat barang di toko agar tidak dikeluhkan masyarakat pengguna jalan. Jadi melalui forum ini ada tindak lanjut penyelesaian dalam rangka menjaga kelancaran lalu lintas dan kualitas lingkungan di Kecamatan Kota,” timpalnya.

Pada kesempatan itu, Bupati Fauzi memberikan pembinaan dan penataan gudang serta dialog dengan pemilik toko untuk memberikan saran dan masukan, dalam mengatasi aktivitas kendaraan untuk menaikkan ataupun menurunkan barang di tokonya.

Follow WhatsApp Channel madurapost.net untuk update berita terbaru setiap hari Follow

Berita Terkait

DPRD Sampang Sindir Pernyataan Plt Kepala DPMD Soal Jadwal Pilkades Serentak 2027
Keselamatan Terancam, Satu Keluarga di Pamekasan Hidup Berdampingan dengan Tiang PLN
Halal Bihalal Kapolres Pamekasan dan Wartawan, Momentum Perkuat Kerja Sama dan Cegah Balap Liar
Jelang Lebaran, Toko di Pamekasan Diserbu Pembeli, Polisi Siaga Keamanan
Satpol PP Sidak Ramadhan, Seorang Pegawai di Sampang Kepergok di Warung Makan
Laporkan Premanisme Berkedok Ormas! Polres Pamekasan Buka Call Center 110
Polres Pamekasan Kampanyekan ‘Mudik Aman, Keluarga Nyaman’ untuk Keselamatan Pemudik
Bupati Bangkalan Tinjau Pengelolaan Sampah Usai Dikeluhkan Masyarakat

Berita Terkait

Kamis, 17 April 2025 - 09:00 WIB

DPRD Sampang Sindir Pernyataan Plt Kepala DPMD Soal Jadwal Pilkades Serentak 2027

Senin, 14 April 2025 - 10:16 WIB

Keselamatan Terancam, Satu Keluarga di Pamekasan Hidup Berdampingan dengan Tiang PLN

Selasa, 8 April 2025 - 14:19 WIB

Halal Bihalal Kapolres Pamekasan dan Wartawan, Momentum Perkuat Kerja Sama dan Cegah Balap Liar

Sabtu, 29 Maret 2025 - 09:41 WIB

Jelang Lebaran, Toko di Pamekasan Diserbu Pembeli, Polisi Siaga Keamanan

Kamis, 20 Maret 2025 - 15:57 WIB

Satpol PP Sidak Ramadhan, Seorang Pegawai di Sampang Kepergok di Warung Makan

Berita Terbaru