Daerah

Sambut HUT RI ke-77, Puskesmas Pasean Adakan Lomba Memasak

×

Sambut HUT RI ke-77, Puskesmas Pasean Adakan Lomba Memasak

Sebarkan artikel ini
Nurhayatun SKM. MM, Kepala Puskesmas Pasean saat melihat hasil masakan dari karyawan puskesmas pasean di Aula Puskesmas Pasean.(Dok : MaduraPost)

PAMEKASAN, MaduraPost – Berbagai macam perlombaan dilakuka oleh seluruh warga indonesia untuk berpartisipasi memeriahkan Hari Ulang Tahun Republik Indonesia (HUT RI) ke-77

Seperti yang dilakukan oleh Puskesmas pasean, untuk ikut merayakan hari kemerdekaan, puskesmas pasean mengadakan berbagai macam perlombaan, salah satunya yang paling menarik adalah lomba memasak

Dalam perlombaan memasak kali ini diikuti oleh semua ruang pelayanan di puskesmas pasean dengan berbagai menu makan yang sangat menarik yang bertempat di Aula Lantai 2 Puskesmas Pasean di jalan Raya Pasean, Desa Tlonto Raja, Kecamatan Pasean, Kabupaten Pamekasan, Sabtu (20/08/2022)

Baca Juga :  Pemerintah Kabupaten Pamekasan Dinilai Kurang Melakukan Sosialisasi Terkait Covit-19, Dana 62 Milyar Untuk Apa

Seperti yang disammpaikan Nurhayatun SKM. MM, kepala puskesmas Pasean, dirinya sangat bersukur dan bangga bisa ikut berpartisipasi dalam merayakan hari ulang tahun kemerdekaan republik indonesia

“Kami mengadakan bermacam perlombaan ini untuk memeriahkan HUT RI ke-77,” tuturnya

Lanjut Nurhayatun, dalam perlombaan tahun ini dirinya mengaku sangat spesial karena sudah ada peningkatan dari tahun-tahun sebelumnya dan kali ini sangat meriah

Baca Juga :  LSM KPK Minta Polres Pamekasan Usut Dokter Gadungan Lakukan Malapraktik

“Kami sangat bersukur karena tahun ini bisa mengadakan perlombaan lebih banyak lagi dari tahun-tahun sebelumnya dan partisipasi serta antusias karyawan lebih tinggi,”pungkasnya

>> Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita madurapost.net Goggle News : Klik Disini . Pastikan kamu sudah install aplikasi Google News ya.