
Penulis: Saman Syah | Editor: Nurus Solehen
SAMPANG, MaduraPost – Pemerintah Desa (Pemdes) Tobai Tengah, Kecamatan Sokobanah, Sampang, menggelar Musyawarah Desa (Musdes) RKPDesa tahun anggaran 2024 dan perubahan APBDesa tahun 2023.
Sementara Musdes RKPDesa diprioritaskan pada perencanaan pembangunan Desa tahun 2024, bertempat di Balai Desa, Selasa (19/9/2024).
Hadir dalam acara Musdes tersebut, Pj Kades Tobai Tengah, Sekdes BPD beserta anggota, seluruh perangkat Desa Babinsa, Babinkamtibmas, Tim Penggerak PKK, Pengurus Bumdes, Karang Taruna Desa, TPP Kecamatan Sokobanah, Kasi PMD Kecamatan Sokobanah Beserta Staf, Kasi Pemerintahan Kecamatan Sokobanah dan tokoh masyarakat.
Pj Kades Tobai Tengah R. Yudhi Christianto, menyampaikan bahwa Musdes penyusunan RKP Desa tahun anggaran 2024 dan perubahan APBDes tahun 2023 ini merupakan kegiatan rutin yang dilaksanakan di Desa Tobai Tengah.
“Kegiatan Musdes RKPDesa bertujuan untuk tercapainya pemanfaatan potensi desa secara efektif dan efisien dalam pembangunan desa menuju desa yang maju dan sejahtera,” kata R. Yudhi Christianto.
Menurut Yhudi panggilan akrabnya, bahwa Musdes RKP Desa tahun 2024 Fokus di Perencanaan Pembangunan Desa Tahun Anggaran 2024.
“Kami berharap di Musdes RKP Desa tersebut bisa tercapainya pemanfaatan potensi desa secara efektif dan efisien,” pinta Yudhi.
Sementara itu, Kasi PMD kecamatan Sokobanah, Abdul Haris, menyampaikan bahwa Musdes merupakan penyusunan RKPDesa tahun anggaran 2024 dan perubahan APBDesa 2013.
“RKP Desa tersebut dilakukan untuk merancang kegiatan yang akan dilaksanakan tahun 2024, peserta Musdes bersama-sama mencermati apa-apa saja yang ada didalam RKPDesa,” ucap Abdul Haris.
Lebih lanjut, Haris, Musdes tiap tahun memang syarat wajib kita lakukan, karena merupakan tahapan. Kegiatan yg akan datang, sehingga lewat Musdes.
“Kita bisa tau kondisi di Desa dan kebutuhan, apa yang akan kita usulkan ke tingkat Musrenbangcam, baik dari non fisik, segi pendidikan dan kesehatan, makanya Musdes bagi desa sendri adalah penentu, apa yang kira dibutuhkan di desanya masing – masing yang harus dilakukan di setiap Desa,” tuturnya.
Selain itu, kata Haris panggilan akrabnya, bahwa di Musdes RKP Desa bahwa berkaitan dengan usulan-usulan yang belum tercantum/terealisasi tahun ini akan diajukan kembali dari semua peserta Musdes.
“Selanjutnya seluruh peserta Musdes menyepakati beberapa hal yang menjadi kesepakatan akhir dari musyawarah desa tentang Perencanaan Desa,” pungkas Haris Abdul Haris.***
Konten di bawah ini disajikan oleh advertnative. Redaksi Madura Post tidak terlibat dalam materi konten ini.