Kecelakaan di Karduluk-Sumenep, 1 Bocah Meninggal Dunia

- Jurnalis

Rabu, 12 Agustus 2020 - 17:18 WIB

facebook twitter whatsapp telegram line copy

URL berhasil dicopy

facebook icon twitter icon whatsapp icon telegram icon line icon copy

URL berhasil dicopy

SUMENEP, Madurapost.id – Kecelakaan lalu lintas (Lakalantas) dengan menewaskan satu bocah terjadi di jalan Nasional Desa Karduluk, Kecamatan Pragaan, Kabupaten Sumenep, Madura, Jawa Timur. Rabu (12/08/2020)

Peristiwa nahas itu, melibatkan mobil Pickup L300 dengan nomor polisi (Nopol) M 8387 WD yang dikemudikan Abu Yasid (53), warga Desa Dungkek, menghantam sepeda motor Kawasaki Kaze bernomor polisi M 5585 D yang dikendarai Febrian Saputra (15), warga Desa Lobuk.

Baca Juga :  Masjid Nurul Hikmah Desa Bira Tengah Peringati Isra Mi'raj Demi Perkuat Nilai Keagamaan Kepada Masyarakat

Informasi yang dihimpun dari kepolisian, kejadian nahas itu bermula saat sepeda motor yang dikendarai Febrian Saputra melaju dari arah timur. Pada saat bersamaan, dari arah berlawanan, tepatnya di Desa Karduluk melaju mobil pickup yang dikendarai Abu Yasid.

ADVERTISEMENT

SCROLL TO RESUME CONTENT

“Diduga Febrian selaku pengendara sepeda motor kehilangan kendali akibat jalan yang menanjak, dan kendaraannya oleng ke kanan,” ungkap Kasubbag Humas Polres Sumenep, AKP Widiarti, dalam rilisnya, Rabu (12/08/2020).

Baca Juga :  Slamet Ariyadi Mengajak Masyarakat Kembangkan Budidaya Sapi Madura

Karena jarak yang sudah terlalu dekat, kata Widiarti, sehingga terjadilah tabrakan pada bagian depan kedua kendaraan itu tak terhindarkan.

“Akibat kecelakaan itu, Febrian Saputra yang merupakan pengendara sepeda motor meninggal dunia di Puskesmas Prenduan, Kecamatan Pragaan, Sumenep,” jelasnya.

Selain menyebabkan korban tewas, kerugian material atas peristiwa tersebut ditaksir mencapai Rp 4 juta rupiah.

Baca Juga :  Disperkimhub Sumenep Anggarkan Puluhan Juta Untuk Perawatan Traffic Light

“Faktor penyebabnya diakibatkan pengemudi dan pengendara kurang berhati-hati. Selain itu juga, kondisi jalan yang bergelombang,” tukasnya. (Mp/al/kk)

Follow WhatsApp Channel madurapost.net untuk update berita terbaru setiap hari Follow

Berita Terkait

Siswi MA Annuqayah Guluk-Guluk Gagal Ikuti Tes Akademik, Diduga Jadi Korban Data Siluman PKBM Al-Muhlisin
Puting Beliung Terjang Palengaan Laok, Lima Warga Luka-Luka dan Rumah Rusak Parah
Polisi Tangkap Pelaku Rudapaksa Anak di Bawah Umur di Sampang
Tak Bisa Berteriak, Anak Disabilitas di Sampang Meninggal Tenggelam di Bak Air
Polres Sampang Bongkar Jaringan Curanmor Lintas Desa, 13 Motor Raib
Dua Bocah SD di Sampang Dilarikan ke Puskesmas Usai Konsumsi MBG
Dana Hibah dan BK Desa Diduga Jadi Bancakan, Musfiq: Gubernur Tak Bisa Lagi Berlindung di Balik Kekuasaan
Diduga Jadi Korban Malapraktik Sunat, Bocah 4 Tahun di Pamekasan Alami Luka Serius

Berita Terkait

Kamis, 6 November 2025 - 13:09 WIB

Siswi MA Annuqayah Guluk-Guluk Gagal Ikuti Tes Akademik, Diduga Jadi Korban Data Siluman PKBM Al-Muhlisin

Selasa, 14 Oktober 2025 - 14:51 WIB

Puting Beliung Terjang Palengaan Laok, Lima Warga Luka-Luka dan Rumah Rusak Parah

Sabtu, 11 Oktober 2025 - 20:21 WIB

Polisi Tangkap Pelaku Rudapaksa Anak di Bawah Umur di Sampang

Jumat, 10 Oktober 2025 - 22:16 WIB

Tak Bisa Berteriak, Anak Disabilitas di Sampang Meninggal Tenggelam di Bak Air

Jumat, 26 September 2025 - 17:50 WIB

Polres Sampang Bongkar Jaringan Curanmor Lintas Desa, 13 Motor Raib

Berita Terbaru