SAMPANG, MaduraPost – HUT Kabupaten Sampang ke 397 merupakan momentum untuk terus berikhtiyar dalam mewujudkan kabupaten Sampang menjadi Hebat dan Bermartabat.
Hal itu disampaikan Slamet Ariyadi sebagai Anggota komisi IV DPR RI fraksi Partai Amanat Nasional (PAN).
Sebagai politisi yang dilahirkan di Kabupaten Sampang, HUT kabupaten Sampang menjadi spirit bersama pemerintah dan masyarakat dalam menjadikan Kabupaten Sampang lebih baik, terutama dalam rangka meningkatkan kesejahteraan masyarakat ditengah merebaknya wabah covid-19.
ADVERTISEMENT

SCROLL TO RESUME CONTENT
“Jadikan HUT Kabupaten Sampang ke-397, Sebagai sarana meningkatkan sportivitas kerja dan melayani masyarakat untuk mewujudkan Sampang Hebat Bermartabat,” Kata Slamet Ariyadi.
Sebagai Politisi termuda di DPR RI, Slamet Ariyadi juga mengajak para generasi muda Kabupaten Sampang untuk terus belajar dan berinovasi demi Sampang yang lebih baik. (Mp/ron/kk)