DPRD Sumenep Desak Pemkab Tindaklanjuti Aspirasi Reses: Jalan Rusak, Listrik Kepulauan, hingga Abrasi

Avatar

- Jurnalis

Selasa, 18 November 2025 - 13:05 WIB

facebook twitter whatsapp telegram line copy

URL berhasil dicopy

facebook icon twitter icon whatsapp icon telegram icon line icon copy

URL berhasil dicopy

PENYAMPAIAN. Suasana rapat paripurna DPRD Sumenep saat penyampaian laporan hasil reses, dengan salah satu anggota dewan menyerahkan berkas kepada pimpinan rapat. (Istimewa for MaduraPost)

PENYAMPAIAN. Suasana rapat paripurna DPRD Sumenep saat penyampaian laporan hasil reses, dengan salah satu anggota dewan menyerahkan berkas kepada pimpinan rapat. (Istimewa for MaduraPost)

SUMENEP, MaduraPost – Seluruh fraksi DPRD Kabupaten Sumenep, Madura, Jawa Timur, menyampaikan Laporan Reses I Tahun Sidang 2025 dalam rapat paripurna, Selasa, 18 November 2025.

Para juru bicara fraksi secara bergiliran menegaskan agar Pemerintah Kabupaten Sumenep segera menindaklanjuti beragam persoalan yang disampaikan masyarakat di seluruh dapil.

Fraksi PDI Perjuangan mengingatkan bahwa banyak aspirasi masyarakat tidak boleh berhenti pada laporan seremonial.

ADVERTISEMENT

SCROLL TO RESUME CONTENT

“Hasil reses selama ini bukan hanya dijadikan seremonial saja, bukan hanya sekadar dibaca dan disimak lalu dibiarkan begitu saja tanpa ada realisasi,” ujar juru bicara fraksi Abd. Rahman dalam laporan resminya, Selasa (18/11).

Fraksi ini memaparkan sejumlah permintaan warga, mulai normalisasi sungai, perbaikan jalan, hingga minimnya bantuan alat pertanian serta kebutuhan listrik dan air bersih.

Baca Juga :  Pemohon Penerima Program RTLH 2024 di Pamekasan Tembus 10 Ribu

Sementara itu, Fraksi PKB menyoroti berbagai masalah di bidang infrastruktur dan layanan dasar.

“Kami berharap agar hasil reses kesatu ini betul-betul ditindaklanjuti sehingga dapat menjadi bagian dari dokumen perencanaan Pemerintah Daerah,” kata Ketua Fraksi PKB, Rasidi.

Usulan yang diterima mencakup kebutuhan pengeboran air, peningkatan jalan, pelatihan UMKM, hingga penyediaan alat pertukangan bagi pengrajin.

Di sisi lain, Fraksi Demokrat menekankan pentingnya perhatian pemerintah terhadap akses listrik, pendidikan, dan kesehatan.

“Di beberapa wilayah kepulauan masih mengeluhkan pasokan listrik yang terbatas atau bahkan belum tersedia sama sekali,” tulis Fraksi Demokrat dalam laporannya, mencontohkan Pulau Gilingan yang hanya menikmati listrik enam jam per-hari.

Baca Juga :  Kepala Desa Somalang : Selamat Dirgahayu Republik Indonesia ke 76

Mereka juga meminta perbaikan PJU dan sarana pendidikan yang banyak mengalami kerusakan.

Si samping itu, Fraksi NasDem menyoroti tuntutan warga di kepulauan, terutama terkait pelayanan dasar.

“Rakyat Pulau Masalembu meminta agar pemerintah daerah segera melakukan langkah-langkah percepatan untuk menyelesaikan pembangunan PT PLN di wilayahnya,” ujar juru bicara Samsiyadi saat menyampaikan laporan fraksi .

Prioritas pemerataan pembangunan kembali disuarakan oleh Fraksi Gerindra–PKS.

“Perlu pada setiap kebijakan pemerintah lebih berorientasi pada pemberdayaan potensi masyarakat, sehingga tidak ada lagi ketimpangan dalam pelayanan,” kata juru bicara fraksi dalam laporan resmi mereka.

Mereka mengungkapkan perlunya perbaikan jalan dan jembatan, pembangunan drainase, pemerataan listrik di kepulauan, hingga penyediaan sarana kesehatan dan pendidikan yang memadai.

Baca Juga :  Kasus Jual Beli Tanah Kas Desa, Kades Bukek Dipanggil Polda Jatim

Sementara itu, Fraksi PAN menekankan kedaruratan infrastruktur pesisir dan pendidikan.

“Masyarakat sangat mengharapkan perhatian khusus dari pemerintah daerah untuk segera membangun tanggul laut atau pemecah ombak sebagai mitigasi bencana abrasi,” tulis Fraksi PAN dalam laporannya.

Mereka juga menyinggung buruknya pengelolaan sampah yang memicu banjir serta robohnya ruang kelas SD Kangean yang mengancam keselamatan siswa.

Para fraksi berharap seluruh temuan ini menjadi acuan penyusunan kebijakan daerah dan penganggaran tahun berikutnya.

Sebab itu, DPRD Sumenep menegaskan komitmen untuk mengawal aspirasi masyarakat agar benar-benar dijalankan pemerintah daerah.***

Penulis : Miftahol Hendra Efendi

Editor : Nurus Solehen

Sumber Berita : Redaksi MaduraPost

Follow WhatsApp Channel madurapost.net untuk update berita terbaru setiap hari Follow

Berita Terkait

Agen BRILink Famili di Desa Langsar Kian Diminati, Setahun Beroperasi Jadi Akses Keuangan Warga Pedesaan
Rektor UPI Sumenep Kritik Keras Pola Pembinaan Atlet di Forum FGD PWRI
Pemkab dan PWRI Sumenep Matangkan Agenda Besar Menuju Porprov 2027
PWRI Sumenep Gelar FGD Bahas Peta Jalan Menuju Porprov 2027
Koncolawes Champions Clash 2025, Pemuda Talang Siapkan Ajang Futsal Terbesar di Sumenep
Penanganan Kasus Bank Jatim Mandek, Kuasa Hukum Tantang Polres Sumenep Buka Data ke Publik
Kemendagri Dorong Pemkab Sampang Segera Siapkan Tahapan Pilkades 2026
Provokasi Digital di Kangean, Ketika Perdebatan Pembangunan Berubah Jadi Perang Akun Anonim

Berita Terkait

Rabu, 19 November 2025 - 18:42 WIB

Agen BRILink Famili di Desa Langsar Kian Diminati, Setahun Beroperasi Jadi Akses Keuangan Warga Pedesaan

Rabu, 19 November 2025 - 10:02 WIB

Pemkab dan PWRI Sumenep Matangkan Agenda Besar Menuju Porprov 2027

Rabu, 19 November 2025 - 09:37 WIB

PWRI Sumenep Gelar FGD Bahas Peta Jalan Menuju Porprov 2027

Selasa, 18 November 2025 - 13:05 WIB

DPRD Sumenep Desak Pemkab Tindaklanjuti Aspirasi Reses: Jalan Rusak, Listrik Kepulauan, hingga Abrasi

Selasa, 18 November 2025 - 09:37 WIB

Koncolawes Champions Clash 2025, Pemuda Talang Siapkan Ajang Futsal Terbesar di Sumenep

Berita Terbaru