Scroll untuk baca artikel
Headline

Diskop UMKM dan PP akan Sediakan Lapak Khusus Produk Khas Sumenep

Avatar
34
×

Diskop UMKM dan PP akan Sediakan Lapak Khusus Produk Khas Sumenep

Sebarkan artikel ini
WAWANCARA : Chainur Rasyid, Kepal Diskop UMKM dan PP Sumenep, saat diwawancara MaduraPost baru-baru ini. (M. Hendra. E)

SUMENEP, MaduraPost – Dinas Usaha Mikro Kecil Menengah dan Perindustrian Perdagangan (Diskop UMKM dan PP) Sumenep, Madura, Jawa Timur, pastikan pedagang penyedia produk UMKM khas Sumenep akan dibangunkan lapak khusus. Selasa, 18 Januari 2022.

Hal itu dikatakan Kepala Diskop UMKM dan PP Sumenep, Chainur Rasyid. Dia mengatakan, saat ini telah merancang konsep tersebut agar para pedagang bisa terfasilitasi dibagian pengembangan produk lokal.

SCROLL UNTUK MELANJUTKAN MEMBACA
SCROLL UNTUK MELANJUTKAN MEMBACA
Baca Juga :  Nekat Jadi Bandar Sabu, Ibu Rumah Tangga Asal Sokabanah Diringkus Polisi

Rencana itu dikatakan Chainur saat ada kunjungan Gubernur Jawa Timur, Khofifah Indar Parawansa, ke Pasar Bluto hari ini.

Dimana, Gubernur Khofifah langsung memborong semua srikaya milik pedagang Pasar Bluto. Tak hanya berhenti disitu, Gubernur Khofifah juga memberikan sembako pada pedagang srikaya tersebut.

Chainur menjelaskan, produk srikaya ini adalah produk musiman. Dimana, musim panennya hanya satu tahun sekali.

Baca Juga :  Masih Tunggu Anggaran, OPD Baru di Sumenep Diklaim Butuh Perbaikan

“Nanti bisa kami sediakan tempat lapak yang lebih representatif,” kata Chainur pada MaduraPost, usai mendampingi Gubernur Khofifah di Pasar Bluto memborong srikaya, Selasa (18/1).

Menurutnya, tidak hanya srikaya yang akan disediakan lapak khusus. Namun, pruduk-produk UMKM lain nantinya akan disediakan lapak-lapak khusus.

“Kita akan mengusahakan ke depan,” kata dia singkat.

Baca Juga :  Bersama Mahasiswa, Komisi II DPRD Sumenep Sidak Dua Lokasi Tambak Udang, Berikut Temuannya