Disdik Sumenep Imbau Orang Tua Siswa Untuk Lihat Kondisi Dipenerapan Uji Coba PTM

- Jurnalis

Senin, 25 Januari 2021 - 09:01 WIB

facebook twitter whatsapp telegram line copy

URL berhasil dicopy

facebook icon twitter icon whatsapp icon telegram icon line icon copy

URL berhasil dicopy

SUMENEP, MaduraPost – Dinas Pendidikan (Disdik) Kabupaten Sumenep, Madura, Jawa Timur, imbau orang tua siswa atau wali murid untuk melihat kondisi pembelajaran tatap muka (PTM) berjalan sesuai kesepakatan.

Kesepakatan tersebut keluar dari izin orang tua atau wali murid siswa agar sepakat dengan uji coba PTM di masa pandemi Covid-19 ini terlaksana.

“Kepada masyarakat atau orang tua yang mungkin tidak sepakat dan takut anaknya tertular oleh Covid-19, dipersilahkan untuk tidak melakukan PTM ini,” terang Plt Kepala Disdik Sumenep, Moh. Iskan saat dikonfirmasi awak media di gedung DPRD setempat, Senin (26/1).

ADVERTISEMENT

ads

SCROLL TO RESUME CONTENT

Baca Juga :  Penerima PKH Punya Kesempatan Dapat Beasiswa KIP Kuliah di STKIP PGRI Sumenep

Menurutnya, jika orang tua siswa atau wali murid enggan memberikan izin untuk melaksanakan uji coba PTM di masa pandemi Covid-19 kembali, maka seorang guru wajib memberikan pendidikan dengan cara mendatangi rumah siswanya, atau kembali menggunakan pembelajaran jarak jauh (PJJ) jenis luring alias luar jaringan.

“Nanti si guru akan memberikan materi tersebut ke rumahnya. Kalau misal materinya bisa dikirim lewat via WhatsApp atau aplikasi lainnya, monggo,” ungkap pria yang juga menjabat sebagai Kepala Dinas Sosial (Dinsos) Sumenep ini.

Baca Juga :  Disdik dan Kemenag Sumenep Tidak Sepaham Uji Coba PJJ

Tak lupa, Iksan juga mengimbau agar sekolah lebih menekankan protokol kesehatan (Prokes) Covid-19 di masa uji coba PTM berlangsung.

“Kami ingin kepada sekolah yang melaksanakan PTM uji coba ini harus menerapkan Prokes dengan sebaik-baiknya,” tuturnya.

“Tadi saya sudah rapat kesemua Kepala Bidang (Kabid), untuk besok turun ke bawah menyampaikan ke sekolah, bahwa penerapan ini untuk segera dilaksanakan. Juga termasuk pengawas,” imbuhnya.

Untuk diketahui, pelaksanaan uji coba PTM akan berlangsung besok, Selasa (26/1/2021). Hal itu mengacu pada surat edaran (SE) Dinas Pendidikan (Disdik) Kabupaten Sumenep, Madura, Jawa Timur, dengan nomor 420/90/435.101.1/2021, Kamis (21/1/2021) kemarin, tentang tindak lanjut SE pada tanggal 30 Desember 2020, nomor 420/3505/435.101.1/2020 perihal Work Form Home dan larangan pembelajaran tatap muka (PTM) berdasarkan petunjuk Bupati Sumenep lalu, besok, Selasa (26/1/2021) akan dimulai kembali uji coba PTM.

Baca Juga :  DPKS Imbau Guru Jauhi Pungli dan 'Iming-iming' Naik Jabatan dengan Cara Menyogok

Dilanjutkan hasil koordinasi Disdik bersama Kementrian Agama (Kemenag) Sumenep, beserta Cabang Disdik Provinsi Wilayah Sumenep, pada tanggal 21 Januari 2021 kemarin menghasilkan keputusan, apabila uji coba PTM untuk PAUD, TK, SD, dan SMP, akan segera diterapkan. (Mp/al/rus)

Follow WhatsApp Channel madurapost.net untuk update berita terbaru setiap hari Follow

Berita Terkait

Disdik Sumenep Dorong Sekolah Bebas Asap Rokok dan Minim Gadget Selama KBM
Gandeng Kadin, Bupati Ingin Jadikan Bangkalan Seperti Taman
Meriah! SMPN 1 Camplong Gelar Fantasi 3, Puluhan Siswa SD Raih Penghargaan
Bangun Generasi Berkarakter di Era Digital, Kadisdik Sumenep Sebut Begini
Pj Bupati Pamekasan Lantik 32 Guru Penggerak Diangkat Jadi Kepala Sekolah
Coreng Dunia Pendidikan, Siswi SMA Swasta di Sokobanah Sampang Hamil di Luar Nikah   
Prisma Bersama Komunitas JLB Sukses Menggelar Olimpiade se Madura
Anggota DPRD Pamekasan Gelar Groundbreaking TKs Pertiwi Dharma Wanita Palengaan

Berita Terkait

Sabtu, 12 April 2025 - 09:41 WIB

Disdik Sumenep Dorong Sekolah Bebas Asap Rokok dan Minim Gadget Selama KBM

Selasa, 18 Maret 2025 - 23:40 WIB

Gandeng Kadin, Bupati Ingin Jadikan Bangkalan Seperti Taman

Minggu, 23 Februari 2025 - 15:02 WIB

Meriah! SMPN 1 Camplong Gelar Fantasi 3, Puluhan Siswa SD Raih Penghargaan

Rabu, 19 Februari 2025 - 20:29 WIB

Bangun Generasi Berkarakter di Era Digital, Kadisdik Sumenep Sebut Begini

Jumat, 7 Februari 2025 - 14:11 WIB

Pj Bupati Pamekasan Lantik 32 Guru Penggerak Diangkat Jadi Kepala Sekolah

Berita Terbaru