SCROLL UNTUK MELANJUTKAN MEMBACA
Sosial

Bupati Sumenep Dipanggil ‘Gus Fauzi’ Karena Kedekatannya Dengan Ulama

Avatar
×

Bupati Sumenep Dipanggil ‘Gus Fauzi’ Karena Kedekatannya Dengan Ulama

Sebarkan artikel ini
BUKA BERSAMA. Nampak terlihat kedekatan Bupati Sumenep, Achmad Fauzi, saat buka bersama dengan kalangan ulama. (Istimewa)

SUMENEP, MaduraPost – Karena dianggap dekat dengan kalangan ulama, Ketua Pengurus Cabang Nahdlatul Ulama (PCNU) Kabupaten Sumenep, Madura, Jawa Timur, Kiai A. Pandji Taufiq, Menyebut Bupati Achmad Fauzi dengan sebutan ‘Gus Fauzi’.

Sebutan ‘Gus’ untuk Bupati Sumenep itu disampaikan Kiai Pandji saat mengawali sambutanya dalam acara Silaturahim dan Buka Puasa Bersama di Kantor PCNU Sumenep, Selasa, 11 Mei 2021.

SCROLL UNTUK MELANJUTKAN MEMBACA
SCROLL UNTUK MELANJUTKAN MEMBACA

“Mulai 2020 bupatinya dipanggil ‘Gus Fauzi’ karena selama ini dari kalangan kiai,” kata Kiai Pandji, Rabu (12/5).

Baca Juga :  Menyambut Anniversary Komunitas JLB, Pengurus dan Anggota Sumbangan Bantu Korban Kebakaran

Salah satu alasan Kiai Pandji Taufik menyebut ‘Gus Fauzi’, karena selama berapa bulan sejak dilantik Fauzi menunjukkan kedeketannya para ulama dan NU. Ia datang ke PCNU menemui Rois Syuriah dan Ketua Tanfidziyah.

Dalam kesempatan tersebut, Kiai Pandji Taufik juga kembali menegaskan keinginan warga dan PCNU Sumenep untuk segera membangun rumah sakit.

Baca Juga :  Masyarakat Larangan Badung Demo PLN ULP Pamekasan

“Saat pelantikan, kami sudah sampaikan soal keinginan warga NU untuk memiliki RSI NU kepada Bupati Sumenep,” ungkapnya.

Sementara berkaitan dengan sektor pertanian, Kiai Pandji berharap ke depan Bupati ‘Gus Fauzi’ lebih memperhatikan nasib petani. “80% Warga NU adalah petani. Harapan kami pemerintah bisa menjamin ketersedian pupuk yang mereka butuhkan,” paparnya.

Menanggapi soal keinginan warga NU agar segera memiliki rumah sakit, Bupati Fauzi mengaku bahwa, pihak telah melakukan persiapan-persiapan. Termausk diupayakan dapat anggaran.

Baca Juga :  Ketua DPRD Sumenep Tepis Warga Sumenep Positif Covid-19, Direktur RSUD : Kami Masih Menunggu Hasil

“Kami telah mengambar sketsa rumah RSI NU tersebut. Kemudian itu akan dibahas untuk diupayakan dapat anggaran,” tegasnya.

Untuk itu, ‘Gus Fauzi’ meminta Ketua DPRD Sumenep yang juga hadir dalam kesempatan tersebut agar ikut mengawal. Khususnya soal anggaran.

“Agar bisa segara direalisasikan, insya Allah untuk anggarannya nanti akan kami upayakan,” tukasnya.

Baca berita lainnya di Google News atau langsung ke halaman Indeks

Konten di bawah ini disajikan oleh advertnative. Redaksi Madura Post tidak terlibat dalam materi konten ini.