SAMPANG, MaduraPost – Untuk membangun sinergi dan solidaritas, Forkopimcam Ketapang menggelar buka bersama (Bukber) sekaligus memberikan santunan kepada anak yatim dan kaum duafa. Selasa (19/04/2021).
Kegiatan bukber dan santunan anak yatim digelar di Pendopo Kecamatan Ketapang, Kabupaten Sampang, Madura Jawa Timur.
Hadir dalam kegiatan tersebut, Kapolsek Ketapang, Danramil beserta anggotanya, Kepala KUA Ketapang, Direktur RSUD Ketapang, Kepala Puskesmas, Perwakilan dari Kepala Desa, warga setempat dan Tomas.
Camat Ketapang, Sunarto mengatakan, bahwa kegiatan buka bersama tersebut diniatkan untuk berbagi di bulan suci. Sekaligus membangun sinergitas dan solidaritas terhadap Forkopimcam Kecamatan Ketapang.
“Alhamdulillah kegiatan memberikan santunan kepada anak yatim piatu dan Kepada kaum duafa sudah terealisasi. Itu karena kebersamaan dan solidaritas dari Forkopimcam Kecamatan Ketapang, hingga bisa berjalan dengan baik dan lancar,” kata Sunarto, Selasa (19/04/2022).
Pihaknya juga mengucapkan kepada terima kasih kepada Forkopimcam Kecamatan Ketapang dan juga Ketua HIPMI yang selama ini membantu menjadikan Kecamatan Ketapang lebih baik.
Lebih lanjut Sunarto mengatakan bahwa dana kegiatan tersebut derasal dari harmonisasi pegawai Forkopimcam Ketapang.
“Kami berharap kepada Forkopimcam Kecamatan Ketapang tetap solid demi Ketapang dan Sampang,” tandasnya.
Ditempat yang sama, Kiyai urip selaku Ketua Syuriah MWCNU Ketapang menyampaikan, bahwa kegiatan buka bersama sebagai sarana mempererat tali silaturahmi bersama Forkopimcam Kecamatan Ketapang.
“Kami berharap kondusivitas Kecamatan Ketapang supaya di jaga, jangan Sampe ada kegiatan yang bisa mengganggu orang lain yang lagi beribadah,” Katanya.