Berita

Ada Hadiah Khusus Disediakan Ketua STKIP PGRI Sumenep Jika Juara di OKARA 2024

Avatar
×

Ada Hadiah Khusus Disediakan Ketua STKIP PGRI Sumenep Jika Juara di OKARA 2024

Sebarkan artikel ini
WAWANCARA. Ketua STKIP PGRI Sumenep, Asmoni, saat diwawancara MaduraPost beberapa waktu lalu. (M.Hendra.E/MaduraPost)

SUMENEP, MaduraPost – Pendaftaran Olimpiade Matematika se-Madura (OKARA) 2024 yang digelar Himpunan Mahasiswa Prodi (HMP) Matriks STKIP PGRI Sumenep sudah dibuka sejak 12 Desember kemarin. Jumat, 22 Desember 2023.

Dalam olimpiade tingkat SD, SMP dan SMA sederajat ini pun sudah disiapkan sejumlah hadiah bagi para juara. Mulai dari juara 1, 2, 3 dan juara harapan 1.

“Hadiah tersebut di antaranya uang pembinaan, cenderamata dan piala,” kata Ketua HMP Matriks, Moh. Yasir mengungkapkan, Jumat (22/12).

Baca Juga :  Besok Demo Harga Tembakau, Mungkinkah Bupati Baddrut Tamam Menemui Massa Aksi

Pihaknya menegaskan, untuk pendaftaran kompetisi itu dapat dilakukan secara offline di Kantor Prodi Matematika STKIP PGRI Sumenep. Namun, juga bisa dilakukan secara online melalui link di bawah ini.

KLIK TAUTAN INI

PENDAFTARANNYA DI SINI

“Kami sudah memulai tahapan Okara 2024 ini, dan kami tunggu semua para calon juara untuk mendaftar,” ucap Yasir.

Baca Juga :  Promosi Wisata dan UMKM, Disbudporapar Sumenep Sebut Festival Paralayang Liga Jatim Seri 1 Akan Berlangsung Tahunan

Sementara itu, Ketua STKIP PGRI Sumenep, Asmoni, berjanji akan memberikan reward khusus kepada para juara tingkat SMA jika nanti meneruskan jenjang pendidikannya di kampus ‘Taneyan Lanjang’ itu.

Asmoni mengatakan, reward khusus yang akan diberikan olehnya yakni berupa uang pendaftaran masuk kuliah gratis. Kemudian, registrasi dan masuk melalui jalur tanpa tes.

Baca Juga :  Atasi Persoalan Stunting, Dinkes P2KB Sumenep Galakkan Sejumlah Program

“Selain itu, kami akan berikan beasiswa prestasi atau beasiswa Kartu Indonesia Pintar (KIP) Kuliah,” jelas Asmoni menerangkan.

Hanya saja, kata Asmoni, untuk proses mendapatkan beasiswa KIP Kuliah harus tetap mengikuti syarat dan ketentuan yang berlaku sesuai dengan peraturan.

“Jika memenuhi syarat KIP kuliah, akan kami prioritaskan untuk menerima beasiswa KIP Kuliah tersebut,” tandasnya.

>> Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita madurapost.net Goggle News : Klik Disini . Pastikan kamu sudah install aplikasi Google News ya.