DaerahHeadlineSport

AC Diruang Press Conference Mati, Pelatih Bhayangkara FC Tampak Kesal

×

AC Diruang Press Conference Mati, Pelatih Bhayangkara FC Tampak Kesal

Sebarkan artikel ini

BANGKALAN, MaduraPost – Bhayangkara FC sukses membungkam Persebaya Surabaya pada lanjutan piala Gubernur Jatim 2020, Selasa (12/02/2020) di Stadion Gelora Bangkalan.

Kemenangan Bhayangkara FC atas Bajol Ijo dicetak oleh gol Dendi Sulistiawan setelah aksinya berhasil mengelabuhi barisan pertahanan Persebaya.

Kemenangan tersebut membuat Bhayangkara FC berhasil menjadikan tim asuhan Paul Munster berada di klasemen kedua dengan mengemas 4 poin bersama dengan Persebaya dan Madura United.

Baca Juga :  BNNK dan Polres Sumenep Beda Pandang, Benarkah Soal RJ Demi Lindungi Bandar Narkoba?

Saat press conference pelatih Bhayangkara mengungkapkan rasa kesalnya terhadap kinerja official pertandingan. Ia menganggap wasit pertandingan lebih menguntungkan pihak Persebaya.

“Wasit tadi lebih condong ke Persebaya saya lihat, banyak memberikan tendangan bebas dan pinalti tadi ke klub Persebaya,” kata Paul.

Selain itu, Paul tampak kepanasan diruang press Conference. Pasalnya, kala itu ruangan AC ditempat tersebut mati.

Baca Juga :  Moh. Wijdan Kembali Pimpin Desa Ketapang Daya Sampang Untuk Kedua Kalinya

“Tweenty tweenty not AC, huh,” ungkapnya dengan bahasa inggris dan tampak muka yang kepanasan.

Mendengar kata-kata tersebut, sontak awak media yang lagi sesi wawancara tampak ketawa mendengar ucapan dari pelatih Bhayangkara FC tersebut.

Selanjutnya di pertandingan terakhir, Bhayangkara FC akan melakoni laga pamungkas melawan Persik Kediri. Bagi Persik Kediri laga tersebut sebagai ajang hiburan karena sudah bisa dipastikan tidak lolos ke fase berikutnya.

Baca Juga :  Club Terbaik Bola Voli Madura Akan Bertanding Menyambut HUT PBV Putera Agung

Reporter : Imron Muslim

>> Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita madurapost.net Goggle News : Klik Disini . Pastikan kamu sudah install aplikasi Google News ya.