Scroll untuk baca artikel
Politik

Banser Menjadi Garda Terdepan Kawal Pendaftaran Gus Acing – Mas Kiai ke KPU Sumenep

29
×

Banser Menjadi Garda Terdepan Kawal Pendaftaran Gus Acing – Mas Kiai ke KPU Sumenep

Sebarkan artikel ini

SUMENEP, Madurapost.id – Terlihat belasan personel Barisan Ansor Serbaguna (Banser) ikut mengawal pendaftaran pasangan Fattah Jasin – Ali Fikri Warits untuk mendaftar calon bupati dan wakil bupati ke KPU Sumenep.

Saat dikonfirmasi terkait hal ini, pengurus satuan koordinator cabang (Satkorcab) Banser Sumenep, Nawfan Hannan menyampaikan, keterlibatan rombongan Banser kali ini sesuai permintaan dan instruksi dari Ketua Ansor Sumenep, M. Muhri.

SCROLL UNTUK MELANJUTKAN MEMBACA
SCROLL UNTUK MELANJUTKAN MEMBACA
Baca Juga :  Dikukuhkan Sebagai Advokat di Pengadilan Tinggi Surabaya, Khairul Kalam Ingin Keadilan Dalam Penegakan Hukum

“Kita (Banser, red) sebatas pengawalan, bukan dukungan. Iya karena permintaan pengawalan melalui Ketua Ansor, maka kami betugas,” kata Novan yang ikut mengantar pasangan Gus Acing-Mas Kiai, pada sejumlah media, Sabtu (05/09/2020)

Disinggung soal netralitas Banser, ditegaskan bahwa dirinya hanya sebatas bertugas pengawalan peserta konvoi sewaktu di jalan raya. Hingga membantu mengatur parkir.

Baca Juga :  Narkoba di Kepulauan Sumenep Lewat Jalur Kapal Express Bahari

“Kebetulan yang minta dari Paslon ini, andai Paslon lain juga minta pengawalan, maka kita layani juga,” ucap dia.

Sebelum berangkat melakukan pendaftaran ke KPU Sumenep, bapaslon bupati dan wakil bupati Gus Acing – Mas Kiai bersama relawan dan dan partai pendukungnya mengawali dengan salat Duha di Masjid Jamik dan dilanjutkan nyekar ke pemakaman raja-raja di Asta Tinggi. (Mp/al/kk)

Baca Juga :  Mantan Kades Pasanggar Terindikasi Labrak Pasal 56 KUHP Soal Penggelapan Dana Bansos