Mobil Dinas Bupati dan Wakil Bupati Pamekasan Dikritik Pendukung Berbakti

Avatar

- Jurnalis

Jumat, 28 Maret 2025 - 17:08 WIB

facebook twitter whatsapp telegram line copy

URL berhasil dicopy

facebook icon twitter icon whatsapp icon telegram icon line icon copy

URL berhasil dicopy

Bupati Pamekasan KH.Kholilurrahman dan Wakil Bupati Pamekasan Sukriyanto.

Bupati Pamekasan KH.Kholilurrahman dan Wakil Bupati Pamekasan Sukriyanto.

PAMEKASAN, MaduraPost – Usai dilantik sebagai Bupati dan Wakil Bupati Pamekasan periode 2025-2030, KH.Kholilurrahman Sebagai Bupati Pamekasan mendapat fasilitas Mobil dinas Toyota Vellfire VIP Hybrid warna hitam, Sedangkan Wakil Bupati Pamekasan Sukriyanto mendapat fasilitas Mobil Hyundai Palisade 2025 warna hitam.

Untuk pengadaan mobil Dinas Bupati dan Wakil Bupati Pamekasan tersebut, Pemkab Pamekasan harus menguras APBD kurang lebih sebesar Rp3 Miliar.

Meski Pengadaan mobil dinas untuk Bupati dan Wakil Bupati Pamekasan terjadi sebelum KH. Kholilurrahman dan Sukriyanto menjabat sebagai Bupati dan Wakil Bupati Pamekasan, Namun kritikan pedas sebagian masyarakat disampaikan kepada KH.Kholilurrahman dan Sukriyanto.

ADVERTISEMENT

SCROLL TO RESUME CONTENT

Baca Juga :  Komisi II DPRD Pamekasan Mendesak Kios Pupuk Arfa Jaya Dipecat Atau Proses Hukum

Komentar Negatif kebanyakan disampaikan oleh para pendukung Pasangan Berbakti yang kalah pada saat Pilkada 2024. Mereka menilai Bupati Pamekasan tidak peka terhadap kondisi ekonomi masyarakat dan mengabaikan program Presiden Prabowo Subianto terkait Efisiensi Anggaran.

“Ditengah krisis anggaran dan gencarnya efisiensi yg sering disampaikan presiden, Pamekasan malah berbanding terbalik. Lebih mementingkan fasilitas mewah utk kendaraan dinas. Di daerah lain para pimpinan daerah lebih memilih mobil dinas yg sangat sederhana dibawah harga 500 juta,” Tulis salah satu pendukung Berbakti inisial TA dalam sebuah group WA.

Baca Juga :  Meningkat Drastis, Pasien Positif Covid-19 di Sampang Mencapai 49 Orang

“Cita2 membangun Pamekasan sejahtera berkualitas sepertinya hanya mimpi di siang bolong,” Imbuhnya.

Kritikan pedas juga disampaikan oleh akun TikTok zhidan maira saat mengomentari postingan akun TikTok Lovemadura yang memposting berita online yang berjudul “Bupati Pamekasan Akan Gunakan Vellfire Hybrid Rp1,8 Miliar, Klaim tak tahu menahu Soal Pengadaan”

“mao balikin modal, kan yang tahun2 sebelumnya kalah, jadi sekarang waktunya beraksi balikin modal. di Pamekasan tidak ada yang gratis kawan, faham kan sekarang?,” Tulis akun Tiktok zhidan maira.

Baca Juga :  Bocah di Bawah Umur Asal Sumenep Diduga Diperkosa Tetangganya

Padahal dalam beberapa media Bupati Pamekasan KH.Kholilurrahman sudah menjelaskan bahwa dirinya tidak mengetahui tentang pengadaan mobil dinas mewah tersebut. Menurutnya, mobil itu sudah disediakan sebelumnya tanpa sepengetahuan dirinya,

“Saya tidak tahu persis terkait persoalan itu, tahu-tahu sudah disediakan dan sudah diputuskan di dalam rapat, sehingga kami sifatnya pasif,” kata Bupati, Senin (24/3/2025).

Follow WhatsApp Channel madurapost.net untuk update berita terbaru setiap hari Follow

Berita Terkait

Warga Geram!! Limbah MBG di Pakong Diduga Mencemari Lingkungan
HIPMI Sumenep Dorong Siswa SMKN 1 Siap Berwirausaha Lewat Seminar Karir
BREAKING NEWS: ROMBONGAN PENGANTIN ASAL BUJUR PAMEKASAN TERLIBAT KECELAKAAN DI AREA SURAMADU
Kades Bulangan Barat Bersama Warga Dikibulin Kadis PUPR Pamekasan
Desa Sokobanah Daya, Tempat Judi Sabung Ayam Paling Aman di Indonesia
Nama dan Jabatan Kades Klapayan Bangkalan Dipalsukan, Pelaku Diduga Oknum Staf Kecamatan
SPPG Al-Azis Palengaan Menyajikan MBG Tidak Layak, Guru : Terlalu Banyak Ambil Untung
Dapur Makan Bergizi Gratis di Tamberu Barat Diresmikan, Upaya Lawan Stunting Lewat Gerakan Sosial

Berita Terkait

Kamis, 20 November 2025 - 20:54 WIB

Warga Geram!! Limbah MBG di Pakong Diduga Mencemari Lingkungan

Selasa, 18 November 2025 - 18:15 WIB

HIPMI Sumenep Dorong Siswa SMKN 1 Siap Berwirausaha Lewat Seminar Karir

Minggu, 9 November 2025 - 15:22 WIB

BREAKING NEWS: ROMBONGAN PENGANTIN ASAL BUJUR PAMEKASAN TERLIBAT KECELAKAAN DI AREA SURAMADU

Minggu, 9 November 2025 - 06:50 WIB

Kades Bulangan Barat Bersama Warga Dikibulin Kadis PUPR Pamekasan

Sabtu, 8 November 2025 - 22:41 WIB

Desa Sokobanah Daya, Tempat Judi Sabung Ayam Paling Aman di Indonesia

Berita Terbaru