SCROLL UNTUK MELANJUTKAN MEMBACA
Peristiwa

Lagi Potong Rambut, Pria Asal Bangkalan Jadi Korban Pembacokan OTK di Banyuates

Avatar
×

Lagi Potong Rambut, Pria Asal Bangkalan Jadi Korban Pembacokan OTK di Banyuates

Sebarkan artikel ini
Korban pembacokan yang tewas di TKP di Banyuates Sampang.(Istimewa)

SAMPANG, MaduraPost -Terjadi lagi korban pembacokan seorang pria warga asal Desa Durjen, Kecamatan Kokop, Kabupaten Bangkalan, menjadi korban pembacokan Orang Tidak Dikenal (OTK) hingga tewas di Tempat kejadian Perkara (TKP), Kamis (8/9).

Pasalnya, Peristiwa berdarah tersebut terjadi di Jalan raya Pancantek, Desa Banyuates, Kecamatan Banyuates, Kabupaten Sampang, Madura, Jawa Timur. Namun korban saat itu lagi potong rambut di salah satu salon. Saat itu, ada orang tidak dikenal yang datang dan membacok korban dengan senjata tajam jenis pisau.

SCROLL UNTUK MELANJUTKAN MEMBACA
SCROLL UNTUK MELANJUTKAN MEMBACA
Baca Juga :  Semangat Hari Jadi Kabupaten Sampang ke 399 Menurut Plt Camat Ketapang

Menurut saksi mata BS mengungkapkan, bahwa pemilik salon berinisial BS. Dirinya (BS) mengatakan bahwa pihaknya sedang memotong rambutnya korban. Namun, tiba-tiba datang orang tidak dikenal yang langsung membacok.

“Tiba-tiba ada orang yang tidak dikenal masuk langsung menusuk korban dengan pisau mas, Saya lari karena takut,” ungkapnya.

BS menjelaskan, setelah kenak bacok, korban lari ke jalan raya dan dikejar oleh pelaku.

Baca Juga :  Hati-Hati, Sepekan ke Depan Bangkalan Diprediksi Alami Hujan Intensitas Sedang Hingga Deras

“Karena ada orang yang melihat, pelaku langsung mengambil sepeda motornya dan lari kearah selatan,” tuturnya.

Sementara, Kapolsek Banyuates, Iptu Rizky Akbar Kurniadi membenarkan bahwa ada kejadian pembacokan diwilayah hukumnya.

“Benar mas, Korban meninggal di Tempat Kejadian Perkara (TKP),” ujarnya.

Menurutnya, bahwa pihaknya saat ini sedang melakukan pengejaran terhadap pelaku.

“Kami sedang melakukan pengejaran terhadap pelaku. Untuk motifnya masih belum diketahui pasti, nunggu informasi selanjutnya ya mas,” pungkasnya

Baca Juga :  Harga Tembakau di Pamekasan “Salbut”, Petani Ogah Tanam Lagi

Baca berita lainya di Google News atau gabung grup WhatsApp Madura Post sekarang juga!

Konten di bawah ini disajikan oleh advertnative. Redaksi Madura Post tidak terlibat dalam materi konten ini.