Scroll untuk baca artikel
AdvertorialSosial

Dinsos Bersama Pemerintah Desa Cenlecen Salurkan BLT DBHCHT Kepada Warga

Avatar
49
×

Dinsos Bersama Pemerintah Desa Cenlecen Salurkan BLT DBHCHT Kepada Warga

Sebarkan artikel ini
Keterangan foto : Suasana pemberian bantuan BLT DBHCHT di Desa Cenlecen (Foto: Abd Kholiq/MaduraPost).

PAMEKASAN, MaduraPost – Dinas Sosial Kabupaten Pamekasan bersama Pemerintah Desa Cenlecen Kecamatan Pakong Kabupaten Pamekasan menyalurkan Bantuan Langsung Tunai Dana Bagi Hasil Cukai Hasil Tembakau (BLT-DBHCHT) kepada warga yang berhak menerima, Selasa (03/01/2023)

Sebanyak 160 warga penerima pada kesempatan tersebut langsung menerima uang tunai sebesar Rp.900.000 (akumulasi 3 bulan).

SCROLL UNTUK MELANJUTKAN MEMBACA
SCROLL UNTUK MELANJUTKAN MEMBACA

Penyaluran bantuan yang disalurkan melalui Bank Jatim tersebut dipantau langsung Kepala Desa Cenlecen ( Amin Yasid Halimi ) beserta seluruh perangkatnya.

Baca Juga :  Owner Yayasan Babur Rizki Gandeng Slamet Ariyadi Bantu Warga Tak Mampu di Sampang

Pada kesempatan tersebut Kepala Desa Cenlecen meminta kepada masyarakatnya agar dapat membelanjakan uang tersebut sesuai dengan kebutuhan dan keperluan jangka panjang.

“Penerima sudah melalui verifikasi dari Dinsos pamekasan dan belum pernah menerima bantuan BLT dari pemerintah, jadi saya berharap uang tersebut dibelanjakan untuk keperluan jangka panjang seperti dibuat beli beras dan lainnya,” harapnya.

Baca Juga :  IKASA Kecamatan Waru Mengucapkan : Selamat Hari Raya Idul Fitri 1445 Hijriah

Pihaknya juga mengapresiasi Pemerintah Kabupaten Pamekasan yang sudah memberikan bantuan kepada masyarakatnya, sehingga bantuan di desanya dapat menyeluruh.

Salah satu penerima (Ahmad) saat ditemui setelah menerima BLT-DBHCT mengucapkan terima kasih kepada Pemerintah Kabupaten Pamekasan.

“Alhamdulilah, kami bisa mendapatkan bantuan, terima kasih Bupati Pamekasan, pak klebun dan pak camat,” tutupnya.