SCROLL UNTUK MELANJUTKAN MEMBACA
Hukum & Kriminal

Polisi Buru Bandar Sabu Sokobanah yang Diduga Pemasok ke Daerah Bali

Avatar
×

Polisi Buru Bandar Sabu Sokobanah yang Diduga Pemasok ke Daerah Bali

Sebarkan artikel ini

SAMPANG, MaduraPost – Pasca ditangkapnya pengedar narkoba di pasar Batu Lenger Desa Bira Tengah pada Sabtu (14/11/2020) lalu, polisi terus mengembangkan kasus tersebut untuk memburu bandaranya.

Hal tersebut dikatakan oleh Kapolres Sampang AKBP Abdul Hafidz melalui Kasatresnarkoba AKP Harjanto Mukti Eko Utomo dalam keterangan pres rilis, Selasa (17/11/2020).

SCROLL UNTUK MELANJUTKAN MEMBACA
SCROLL UNTUK MELANJUTKAN MEMBACA

Menurutnya saat ini Polisi tengah memburu bandar IA (inisial) yang diduga kuat menjadi bandar dalam pengungkapan kasus yang menjerat AB (34) warga Rambipuji Kabupaten Jember tersebut.

Baca Juga :  Tim Ahli ITS Terus Kaji Barang Bukti Dugaan Korupsi Dana Desa Sokobanah Daya

“Sementara ini IA (inisial) jadi DPO, karena pasca penangkapan petugas langsung menggeledah rumahnya namun tidak ada orang,” ucap Harjanto.

Dalam pengungkapan kasus tersebut, Polres Sampang berhasil mengamankan barang bukti berupa sabu dengan berat total 248,62 gram.

Kata dia, barang tersebut rencananya akan di edarkan oleh tersangka ke daerah pulau dewata Bali.

Baca Juga :  Proyek Jembatan di Tobai Tengah Sampang yang Amblas Milik Salah Seorang DPRD Fraksi PKB

“jadi kalau dirupiahkan dari total tersebut sekitar 450 juta,” imbuhnya.

(Mp/ron/rus)

>> Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita madurapost.net Goggle News : Klik Disini . Pastikan kamu sudah install aplikasi Google News ya.