SCROLL UNTUK MELANJUTKAN MEMBACA
Hukum & Kriminal

Penadah Motor di Pamekasan Bawa Kartu Pers Palsu

Avatar
×

Penadah Motor di Pamekasan Bawa Kartu Pers Palsu

Sebarkan artikel ini

PAMEKASAN, Madurapost.id – Penadah sepeda motor warga asal Desa Bangsereh, Kecamatan Batumarmar, Kabupaten Pamekasan, berhasil ditangkap setelah sebelumnya jadi buronan polisi. Pelaku tersebut bernama M. Yusuf.

Saat ditangkap, Yusuf kedapatan membawa kartu pers. Artinya ia mengaku-ngaku sebagai wartawan.

SCROLL UNTUK MELANJUTKAN MEMBACA
SCROLL UNTUK MELANJUTKAN MEMBACA

Pantauan media ini, kartu pers tersebut adalah media Beritama.id. Saat digali informasi ini, redaksi media tidak mengakui jika kartu pers tersebut pernah dikeluarkan media yang bersangkutan alias palsu.

Baca Juga :  Dua Oknum Pegawai BNI Dituding Asal Comot Angkat Agen BPNT di Pamekasan

Kapolsek Batumarmar Safril membenarkan peristiwa tersebut, hanya dia tidak dapat memastikan jika kartu pers yang dibawa pelaku palsu atau tidak.

“Setelah Yusuf kami tangkap, dia membawa kartu wartawan yang diletakkan di dalam dompetnya. Sekarang barang bukti tersebut kami amankan,” kata Safril.

Safril menyampaikan, terduga saat ini sudah dikirim ke Polres Pamekasan untuk pemeriksaan lebih lanjut. Polisi yang menangani adalah bagian Reserse Kriminal. (mp/fat/rus)

Baca Juga :  Setelah Kepala DLH Diperiksa Kejari Pamekasan, Ada Pekerjaan Tengah Malam di Ex Rumah Sakit

>> Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita madurapost.net Goggle News : Klik Disini . Pastikan kamu sudah install aplikasi Google News ya.