Foto : Pemuda muhammadiyah bersama Bawaslu Pamekasan saat acara sosialisasi |
PAMEKASAN, (Beritama.id) – Pimpinan Daerah Pemuda Muhammadiyah Pamekasan mengawali demokrasi bekerjasama dengan Badan Pengawas Pemilihan Umum ( Bawaslu) Kabupaten Pamekasan mengadakan acara Sosialisasi Pengawas Partisipatif, Minggu (19/07/20).
Acara sosilalisasi Pengawas partisitif yang diadakan oleh Pimpinan Daerah Pemuda muhammadiyah ini berlangsung secara tatap muka di aula SMA 1 Muhammadiyah Pemkasan dan live, acara tetap muka dilaksanakan sesuai protokol kesehatan.
Khotim Ubaidillah, koordinator Divisi Pengawasan Bawaslu Kabupaten Pamekasan menjelaskan bahwa acara ini untuk memperluas spektrum pengawasan, karena lembaga pengawas Bawaslu dengan jajaran dibawahnya masih kurang karena masih terbatas pengawasannya.
“Saya berharap kerjasama ini tidak hanya di level sosialisasi pengawas partisipatif saja tetapi juga bekerjasama lebih dari ini, terutama di saat pelaksanaan Pemilu” ungkap Ubaidillah
Ketua Umum Pimpinan Daerah Pemuda Muhammadiyah Hudan Nasihin memyampaikan, pemuda muhammadiyah dan seluruh kader yang ada tingkatan cabang terus tetap berbenah dan belajar bagaimana menjadi pengawas yang baik dan produktif.
“Saya berharap acara ini memeberikan pencerahan kepada teman-teman khususnya Pemuda Muhammadiyah Kabupaten Pamekasan, Semua pimpinan Tanpa harus menyandang sebagai pengawas partisipatif seperti masyarakat biasapun kami tetap komsisten menjaga dan mengawal suara dan hak pilih masyarakat,” imbuhnya.
Reporter : Imam
Editor : Marul