SUMENEP, MaduraPost – Awal bulan ramadhan 1441, tepat saat para masyarakat Kabupaten Sumenep tengah berbuka puasa untuk pertama kalinya, langsung dikejutkan dengan adanya kabar pasien positif virus corona atau covid-19.
Mulanya, kabar tersebut beredar luas di jejaring sosial, whatsApp dan instagram. Para netizen membagikan geografi Sumenep masuk kategori zona merah di peta sebaran terbaru covid-19 per tanggal 24 April 2020.
Dalam gambar itu, hanya tersisa Kabupaten Sampang yang bertahan zona hijau. Informasi yang dihimpun media ini ada 4 pasien positif covid-19 yang merupakan warga asal Sumenep.
“”Empat orang yang positif, bukan TKI Malaysia, tapi petugas haji Indonesia, satu orang dokter, dua orang perawat, satu orang Kementerian Negeri Agama (Kemenag),” ungkap salah seorang yang diduga petugas dari Rumah Sakit Islam (RSI) Sumenep, dan beredar di grup WhatsApp, Jumat (24/4) sekitar pukul 19.00 WIB.
Sementara itu, berdasarkan data infocovid19.jatimprov.go.id, pada Jumat (24/4/2020) jam 16:35:36 mengkonfirmasi 4 pasien postif corona asal Sumenep.
Dalam kolom itu tertulis Sumenep memiliki 4 pasien positif Corona. ODR mencapai 30.077 orang. OTG 13. ODP 286 orang. PDP tertulis 0. (Mp/al/rus)