SCROLL UNTUK MELANJUTKAN MEMBACA
DaerahHukum & KriminalPemerintahan

Baru SeumurJagung, Proyek Plengsengan Di Desa Kacok Pamekasan Ambruk

Avatar
×

Baru SeumurJagung, Proyek Plengsengan Di Desa Kacok Pamekasan Ambruk

Sebarkan artikel ini
Proyek Plengsengan di Desa Kacok Jebol setelah baru dibangun
Proyek Plengsengan di Desa Kacok Jebol setelah baru dibangun

 

PAMEKASAN, MaduraPost – Meski baru dikerjakan, Proyek plengsengan di Desa Kacok, Kecamatan Palengaan, Kabupaten Pamekasan, sudah nampak ambruk dan hancur.

SCROLL UNTUK MELANJUTKAN MEMBACA
SCROLL UNTUK MELANJUTKAN MEMBACA

Dari penuturan salah satu warga setempat, proyek yang bersumber dari dana hibah bantuan provinsi tersebut ambruk lantaran terkena air.

Baca Juga :  Anggaran DAK Pendidikan di Sumenep Naik Hingga Rp 54 Miliar Lebih

Ketua Lembaga Swadaya Masyarakat (LSM) Non Goverment Organisation Lembaga Reformasi Madura
(NGO Larem), Mohtar, mengatakan proyek milik Pokmas An-Najah itu diduga dikerjakan asal-asalan, Sehingga berdampak pada buruknya kualitas bangunan yang telah dikerjakan.

“Masak baru selesai bulan lalu sudah rusak, ini kan aneh,” terang Mohtar.

Menurut Mohtar, banyak bantuan dari dana provinsi yang tak terserap maksimal. Ia menilai hal tersebut merupakan bukti dari kegagalan proyek, lantaran proyek plengsengan yang seumur jagung.

Baca Juga :  PKS Pamekasan Jaga Ketat 5 Kursi Demi Raih 8 Kursi di Pileg 2024

“Kalau hancurnya karena bencana wajar, itu kan baru selesai sebulan lalu dan alasannya terkena air,” terangnya.

Untuk itu, Mochtar akan mengirimkan laporan ke lembaga audit Provinsi Jawa Timur. Ia pun mengumpulkan beberapa bukti dokumentasi untuk diserahkan ke BPK Provinsi.

“Jadi biar nanti BPK Provinsi yang menentukan besaran klaim yang harus dikembalikan,” tutupnya.

Baca Juga :  Menko Polhukam Mahfud MD Lakukan Kunjungan Ke Kabupaten Pamekasan

Sementara itu, Kepala Desa Kacok belum bisa memberikan komentar lantaran tidak bisa dihubungi untuk dimintai keterangan. (mp/can/din )

>> Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita madurapost.net Goggle News : Klik Disini . Pastikan kamu sudah install aplikasi Google News ya.